Dunia hiburan di Tanah Air kembali berduka. Salah satu artis senior yakni Farida Pasha tutup usia. Artis yang dikenal sebagai tokoh ikonik Mak Lampir dalam sinetron Misteri Gunung Merapi itu menghembuskan napas terakhirnya kemarin, Sabtu (16/1) pukul 19.35 WIB.
Kabar duka ini dibagikan oleh cucunya yang juga menekuni karier di dunia hiburan yakni Ify Alyssa. Di laman instagramnya, Ify mengabarkan bahwa keluarganya kini tengah berduka karena kehilangan sosok yang dikenal begitu baik.
Sebelum meninggal dunia, Farida sempat jatuh sakit. Meski begitu, belum diketahui mengenai penyakit yang dideritanya dan juga penyebab pasti kepergian salah satu artis senior itu untuk selamanya.
Di instagram story, Ify menuliskan kabar duka mengenai kepergian sang nenek. Kata Ify, sang nenek menghembuskan napas terakhirnya kemarin, Sabtu (16/1).
“Assalamualaikum wr.wb. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang ke Rahmatullah Ibunda/Nenek kami tercinta,” kata Ify di laman instagramnya.
Lebih lanjut, Ify meminta agar segala kesalahan Farida baik yang disengaja atau pun tidak untuk dimaafkan. Ia pun mengucap rasa terima kasihnya atas doa yang selama ini diterima untuk Farida.
“Atas segala kekhilafan beliau semasa hidupnya kami mohon dibukakan pintu maaf yg sebesar-besarnya. Terima kasih dukungan dan doa yg telah disampaikan selama beliau sakit hingga saat terakhirnya,” papar Ify.
Pada unggahan selanjutnya, Ify yang tentu saja berat melepas kepergian sang nenek mengaku ingin sekali memeluknya. Pesan tersebut ia sampaikan dengan mengunggah potret makam Farida.
“Mauuuuu peluk ibu banget,” papar Ify.
Farida Pasha merupakan artis kelahiran Tasikmalaya 21 Agustus 1952. Namanya melambung di dunia hiburan pada tahun 1977 melalui film Guna-guna Istri Muda. Kesuksesannya terus berjalan hingga ia mendapat peran sebagai Mak Lampir di sinetron Misteri Gunung Merapi.
Sebagai artis, ia sudah bermain dalam banyak sekali judul film dan sinetron. Beberapa film yang pernah dimainkannya adalah Tante Sun, Bahaya Penyakit Kelamin, Pembalasan Guna-guna Istri Muda, dan Perempuan Tanpa Dosa. (Sri)