Cikampek, Demokratis
Desa Cikampek Utara mengadakan kegiatan rutin rapat minggon, Rabu (16/10), Umar selaku Kepala Desa Cikampek Utara selalu mengajak jajarannya dari RT, RW, Dusun serta seluruh staf-stafnya, agar selalu memupuk kekompakannya di dalam menjaga keamanan dan membangun lingkungan. Karena dengan kebersamaan seluruh jajaran, pembangunan Desa Cikampek Utara lebih cepat terwujud.
Dalam rapat minggon, Kades Umar memperkenalkan Kadusnya yang baru yaitu Kadus Regency dan Kadus Kampung Baru.
Minggon Desa juga dihadiri Kosasih Ketua BPD Cikutra dan anggotanya serta Babinsa Cikutra Pelda Sugiono.
Babinsa Cikutra Pelda Sugiono, dalam sambutannya menyampaikan kalau ada permasalah di lingkungan selesaikan terlebih dahulu di lingkungannya tidak usah buru-buru lapor ke atas. Selanjutnya Babinsa juga menyinggung masalah kedisiplinan Siskamling.
“Saya juga menghimbau agar para RT, RW memperingatkan warganya agar jangan ikut-ikutan demo pelantikan Presiden dan Wakil Presiden,” ujar Babinsa menutup sambutannya. (Rahmat)