Belitung, Demokratis
Pelantikan Jokowi untuk ke dua kalinya sebagai Presiden RI masih menuai pro kontra di berbagai kota besar di Indonesia.
Insya Allah di Belitung pada hari pelantikan Presiden berjalan aman dan kondusif. “Kami percaya masyarakat Belitung menerima dan mengharapkan pelantikan Presiden, Minggu (20/10) tidak diprovokasi oleh pihak yang tidak berkepentingan, sebab Belitung masyarakatnya rukun dan hidup berdampingan, kami yakin warga Belitung bisa jaga kondusifitas,” tegas Suhadi Hasan Tokoh Reformasi Belitung.
Pelantikan kedua Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden ke-7 Indonesia dijadwalkan akan digelar di Gedung DPR/MPR, Jakarta pada hari Minggu tanggal 20 Oktober 2019.
Dari informasi yang diterima wartawan, Ketua MPR Bambang Soesatyo akan memimpin sidang pelantikan Presiden Periode 2019-2024.
Acara ini secara resmi dimulainya masa jabatan kedua dan Joko Widodo sebagai Presiden dan masa jabatan pertama Ma’ruf Amin sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia.
Pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin memenangi pemilihan umum presiden dengan persentase suara 55,50%. Namun sempat digugat oleh Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno ke Mahkamah Konstitusi. Berdasarkan penolakan Mahkamah Konstitusi, Komisi Pemilihan Umum secara resmi menetapkan Jokowi-Ma’ruf Amin sebagai pemenang. (Tim)