Tanjab Timur, Demokratis
Camat Mendahara Ulu (Menhul) Hendri SE bersama Sekda Tanjab Timur Sapril SIP menyambut kunjungan kerja (kunker) Gubernur Provinsi Jambi beserta rombongan di Aula Kecamatan Mendahara Ulu, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jumat (21/7/2021).
Kunjungan kerja Gubernur Jambi Dr H Al Haris beserta rombongan ke Kabupaten Tanjung Jabung Timur dalam rangka melaksanakan pertemuan dengan perangkat desa dan tokoh masyarakat untuk mendengarkan aspirasi mengenai pembangunan infrastruktur yang sedang dilakukan di Kecamatan Mendahara Ulu.
Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Sekda Tanjab Timur Sapril SIP serta seluruh kepala desa yang ada di Mendahara Ulu, dan beberapa perangkat desa, perwakilan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan instansi lainnya yang ada di Kecamatan Mendahara Ulu.
Penyambutan dilakukan dengan tetap menerapkan prokol kesehatan mengingat saat ini masih di tengah pandemi Covid-19 sehingga jumlah masyarakat yang ikut hadir dibatasi untuk menghindari potensi terjadinya penyebaran virus corona.
Camat Mendahara Ulu sebelumnya juga sudah menyampaikan kepada seluruh staf kecamatan agar tidak pernah abai terhadap protokol kesehatan. ”Seperti menyediakan air dan sabun untuk mencuci tangan, semua yang masuk ke ruangan harus memakai masker dan sebelum memasuki ruangan juga wajib dicek suhu. Hal ini dilakukan guna pencegahan penyebaran virus Covid-19 yang masih saja belum berakhir,” sebutnya.
Kunjungan kerja Gubernur Jambi mendapat sambutan baik dari seluruh kepala desa, dan perwakilan masyarakat yang hadir. Melalui Sekda yang sekaligus pimpinan penyambutan masyarakat menyampaikan sejumlah aspirasi dari masing-masing desa seperti program Dua Miliar Satu Kecamatan (Dumisake), dan setelah itu Sekda juga memberikan waktu kepada salah satu perwakilan masyarakat Mendahara Ulu untuk menyampaikan langsung aspirasinya.
Katenu perwakilan masyarakat Mendahara Ulu kepada Gubernur Jambi langsung menyampaikan keluhannya terhadap ruas Jalan Lintas Jambi-Muara Sabak terhitung dari Kelurahan Simpang Tuan hingga perbatasan Desa Pandan Lagan, Kecamatan Geragai, yang saat ini kondisinya rusak parah.
“Sudah sangat lama tidak ada perbaikan dan sudah banyak janji-janji yang kami dengar namun belum juga dilakukan perbaikan. Diperkirakan kerusakan ruas jalan dari Simpang Tuan hingga Pandan Lagan sepanjang 20 km dan kami berharap agar Gubernur Jambi dapat melakukan perbaikan secepatnya,” harap Katenu.
Menanggapai Dumisake, Gubernur Jambi mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera melakukan pembehasan dan juga meminta doa masyarakat agar dapat terlaksana secepatnya. “Kami akan jadikan bahan pembahasan dan semoga saja tidak ada hambatan akan dilaksanakan,” ungkapnya.
Sementara terkait jalan yang dikeluhkan oleh masyarakat, Gubernur mengungkapkan saat ini penggunaan anggaran lebih difokuskan untuk penanggulangan pandemi Covid-19 namun meski demikian pihaknya akan segera melakukan tanggap darurat terlebih dahulu.
“Mengenai kerusakan yang dimaksud bahwa saat ini anggaran yang ada kita masih fokus penanggulangan Covid-19 namun dalam waktu yang dekat akan dilakukan perbaikan tanggap darurat,” sebut Gubernur.
Gubernur juga mengaku sangat prihatin melihat kondisi jalan yang rusak parah dan tidak ingin ada warga yang menjadi korban akibat kerusakan jalan tersebut.
“Saya juga tidak ingin masyarakat Jambi khususnya Tanjab Timur Mendahara Ulu nantinya ada korban yang terjatuh akibat jalan rusak, begitu pula terhambatnya perjalanan akibat jalan rusak, saya tidak akan buat mereka mengeluh lagi dan insya Allah akan dilakukan perbaikan tanggap darurat,” tambahnya.
Sementara Sekda Sapril SIP juga mengaku bahwa Pemkab Tanjung Jabung Timur siap memberikan mendukung terhdap perbaikan terhadap jalan yang rusak dengan memberikan sejumlah bahan material.
“Bapak Bupati Tanjung Jabung Timur H Romi Hariyanto SE juga akan turut serta membantu perbaikan jalan Mendahara Ulu dengan memberikan batu sebanyak 500 kubik,” ucapnya.
Camat Mendahara Ulu Hendri SE kepada media berharap semoga saja apa yang sudah disampaikan dari masing-masing desa/kelurahan kepada Gubernur Jambi dapat terwujud demi kesejahteraan masyarakat.
“Terlebih mengenai infrastruktur jalan menurut saya ini memanglah sangat penting karena merupakan urat nadi bagi pertumbuah perekenomian,” sebut Camat. (Edi H Sembiring)