Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tim Investigasi Dumas Polda Sumut Sambangi Polres Tapteng

Tapteng, Demokratis

Kepolisian Resort (Polres) Tapanuli Tengah menerima kunjungan Tim Investigasi Dumas Itwasda Polda Sumatera Utara. Kedatangan tim yang bertujuan untuk menindaklanjuti program prioritas Kapolri dalam mewujudkan Polri yang Presisi, dilaksanakan di aula Parama Satwika Polres Tapteng, Rabu (18/8/2021).

Tim Investigasi dipimpin AKBP Manggara Hutagalung SH, disambut Waka Polres Tapteng Kompol H Rokhmat SH MH, serta personel Polres Tapteng yang berkaitan dengan penyidikan dan pelayanan pengaduan masyarakat.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk pendalaman dan pemeriksaan kepada objek investigasi Dumas Terpadu yang ada di Polres Tapteng,” ujar AKBP Manggara Hutagalung SH.

Sementara itu, Waka Polres Tapteng menyebutkan, untuk tahun 2021 dan sebelumnya, total Dumas (pengaduan masyarakat) di wilayah Polres Tapteng sebanyak 20 pengaduan. Dumas ini menjadi objek investigasi terpadu tim Itwasda.

“Pengaduan itu terkait pelayanan Polri yang kurang memuaskan. Untuk Polres Tapteng, kita tetap berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” sebut Kompol H Rokhmat.

Menghindari sekaligus memutus mata rantai penyebaran virus corona, Kompol H Rokhmat memastikan jika kegiatan yang digelar dilaksanakan sesuai protokol kesehatan.

“Sesuai prokes, untuk mengntisipasi Covid-19,” tukasnya. (MH)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles