Rabu, Januari 15, 2025

MTs Hirshul Fata Al-Islami Kekurangan Ruang Kelas

Cianjur, Demokratis

Madrasah Tsanawiyah (MTs) Hirshul Fata Al-Islami yang berdiri sejak tahun 1999 dengan luas tanah 4.000 M2 di Desa Sukamulya, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, kekurangan ruang kelas.

Kh Zen Zainal Arifin dan Hasan kepala sekolah saat ditemui menuturkan bahwa jajaran pengurus Yayasan MTs Hirshul Fata Al-Islami sangat mengharapkan bantuan dari Pemerintah Daerah, Provinsi dan Pusat.

“Karena sekolah kami kekurangan sarana dan prasarana ruang kegiatan belajar mengajar (KBM). Adapun ruang kelas yang ada hanya 6 lokal itupun harus direnovasi,” ujarnya, baru-baru ini.

Hasan selaku kepala sekolah mengaku sangat prihatin melihat kondisi ruang kelas yang hanya berjumlah 6 lokal tapi digunakan oleh sebanyak 346 siswa-siswi.

“Selain itu, ruang guru dan WC serta sarana dan prasarana lainnya sangat memprihatinkan untuk dijadikan sebagai kegiatan KBM,” ungkapnya.

Padahal, menurutnya, setiap siswa-siswi ingin memiliki fasilitas pendidikan yang nyaman dan tentram sehingga menambah semangat mereka untuk melakukan kegiatan belajar.

“Para dewan guru juga sangat mengharapkan adanya ruang kelas baru juga renovasi ruang kelas agar kami nyaman menjalankan tugas mengajar,” tambahnya.

Selain itu, dikatakan juga selama ini jajaran pengurus Yayasan MTs Hirshul Fata Al-Islami terus berusaha dan berupaya agar lembaga pendidikan mereka mendapat perhatian dari pemerintah.

“Ketua yayasan, kepala sekolah, dan dewan guru juga komite terus bekerja keras demi terciptanya siswa-siswi berprestasi baik level kecamatan, kabupaten, provinsi juga nasional,” tuturnya.

Oleh karena itu, pihaknya berharap agar pemerintah melakukan evalusi dan meninjau sekolah agar MTs Hirshul Fata Al-Islami dapat bantuan ruang kelas baru dan juga renovasi.

“Maka dari itu kami harapkan kepada pemerintah yang seperti Kementerian Agama tingkat Daerah, Provinsi dan Pusat memperhatikan yayasan kami,” harapnya. (Ruslan AG)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles