Subang, Demokratis
Kapolres Subang AKBP Sumarni pimpin pelaksanaan serah terima jabatan (sertijab) Kasat Lantas, Kasat Intelkam, Kapolsek Patokbeusi dan Kapolsek Cipeundeuy di halaman Mapolres Subang, Jumat (15/10/2021).
Adapun serah terima jabatan sejumlah perwira di lingkup Mapolres Subang itu di antaranya:
AKP Endang Sujana NRP 77060111 Kasat Lantas Polres Subang dimutasikan sebagai Kapolsek Gegesik Polresta Cirebon.
AKP Lucky Martono SH NRP 75030560 Kasat Lantas Polres Majalengka diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Lantas Polres Subang.
Kompol Iwan Setiawan SH NRP 78061304 Kapolsek Cipeundeuy Polres Subang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagkoorprogmonev Bagkerma Roops Polda Jabar.
Kompol Kasidi SIP MM NRP 66100257 Kapolsek Patokbeusi Polres Subang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Cipeundeuy Polres Subang.
AKP Acep Hasbullah SH NRP 68060321 Kasat Intelkam Polres Subang dimutasikan sebagai Kapolsek Patokbeusi Polres Subang.
AKP Kurniawan SH NRP 75030123 Panit 5 Subdit 4 Ditintelkam Polda Jabar diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Intelkam Polres Subang.
Kapolres Subang AKBP Sumarni dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan mutasi di tubuh Polri sebagai sarana untuk menuju kesuksesan dan menyegarkan organisasi sekaligus ajang promosi bagi setiap anggota Polri yang dianggap sukses menjalankan tugas.
Untuk itu, pesan Kapolres, kepada Kasat Lantas, Kasat Intelkam dan Kapolsek yang baru kiranya dapat melanjutkan tugas-tugas yang telah dijalankan Kasat dan Kapolsek sebelumnya masing-masing, sekaligus dapat menciptakan inovasi yang maju.
Begitu juga kepada Kasat dan Kapolsek yang dimutasikan, Kapolres menyampaikan terima kasih yang tak terhingga atas dedikasinya selama menjabat sebagai Kasat Lantas, Kasat Intelkam dan Kapolsek di Polres Subang.
“Dengan demikian pada tempat tugas yang baru, kedua Kasat dan Kedua Kapolsek diharapkan dapat meniti karir yang lebih baik lagi, dalam melayani masyarakat,” ujar Kapolres.
Pelaksanaan sertijab tersebut menerapkan dan tetap berpedoman pada prosedur protokol kesehatan penanganan Covid-19. (Abh)