Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Harga Tembakau Anjlok, Pemerintah Diminta Turun Tangan

Jakarta, Demokratis

Di samping permainan spekulan yang menekan harga, anjloknya harga tembakau ditengarai akibat industri rokok yang kini menggunakan tembakau impor. Hasil survei membuktikan, persentase pemakaian tembakau impor terus meningkat yang pada saat ini telah mencapai 60 persen.

“Harga tembakau lokal anjlok akibat derasnya tembakau impor. Ini permainan industri rokok yang menekan harga tembakau petani,” ujar anggota DPR RI H Cucun Ahmad Syamsurizal di Jakarta, Rabu (28/9/2021).

Agar pertanian tembakau bisa hidup lagi dan taraf hidup petaninya lebih baik, H Cucun Ahmad menyarankan pemerintah membatasi jumlah tembakau impor.

“Masih relevan jika impor dibatasi. Pilihannya format 30 : 70 atau 25 : 75 yang boleh masuk di industri rokok,” sarannya.

Lebih jauh politikus PKB ini menegaskan, pemerintah perlu hadir melindungi dan memperhatikan kesejahteraan petani tembakau. Sekaligus turun tangan mengatasi permasalahan terkait turunnya harga tembakau.

“Esensinya bahwa negara perlu hadir melindungi para petani tembakau,” tukasnya. (Erwin Kurai Bogori)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles