Rabu, November 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tingkatkan Kegiatan Belajar Mengajar, SMP Negeri 5 Setu Ciptakan Siswa yang Disiplin

Bekasi, Demokratis

Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dalam melaksanakan belajar mengaja di SMP Negeri 5 Setu Alamat Jl MT Haryono Desa Ciledug, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, perlu adanya skala perioritas. Hal itu diperlukan untuk perbaikan mutu pendidikan dalam penerapan dengan proses belajar mengajar. Penetapan sistem pendidikan yang baku akan mempermudah dalam penerapan kurikulum. Kelengkapan fasilitas sekolah juga sangat mempengaruhi dalam peningkatan mutu pendidikan.

Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Satu Ujang Permana MPd mengaharapkan anak didiknya menjadi murid yang berkualitas. Dengan sarana pendidikan yang ada akan dioptimalkan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Para staf pengajar akan memaksimalkan kemamapuan yang ada untuk membimbing dan mendidik para pelajar.

“Dengan kualiatas pendidikan yang baik diharapkan para anak didik dapat meraih prestasi yang baik mampu mandiri cerdas, terampil dan berprestasi melalui kegiatan belajar mengajar (KBM) yang kami terapkan di sekolah seperti kedisiplin yang tinggi,” katanya.

Selain itu pula untuk langkah kedepan untuk menambah kenyamanan proses kegiatan belajar mengajar di SMPN 5 Setu ingin membangun sarana dan prasarana untuk terus dibenahi, bahkan untuk para dewan gurunya.

Di samping itu juga banyak peserta didik yang meraih prestasi baik di bidang akademik maupun non akademik baik di tingkat kabupaten/kota maupun tingkat propinsi.

“Hal ini membuktikan dalam menuntut ilmu siswa-siswi di lingkungan sekolah benar-benar mengedepankan kedisiplinannya, bahkan untuk para alumni lulusan SMPN 5 Setu dapat diterima disekolah favorit sehingga dapat membawa nama baik sekolah serta dirinya sendiri dengan terus menerapkan kedisiplinan baik di lingkungan rumah maupun masyarakat luas,” tutupnya. (Dedi)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles