Senin, November 25, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dinas Pendidikan Kota Depok Ajak Guyub Seluruh Guru SMP Negeri

Depok, Demokratis

Memperingati Hari Guru dan HUT KORPRI Tahun 2019, Dinas Pendidikan Kota Depok mengajak para guru dan staf SMPN se Kota Depok Guyub Bareng yang dilaksanakan di Taman Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (23/11/2019).

Kegiatan yang mengangkat tema ‘Meningkatkan Profesionalisme Guru Menuju Pendidikan Abad 21’ dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok Mohammad Thamrin, Ketua K3S SMPN Komar dan 1.300-an guru dan staf se Kota Depok ikut larut dalam guyub bersama, membangun silaturahim sesama guru dengan berbagai perlombaan, di antaranya lomba futsal, tarik tambang, voli, bakiak, olah vocal dll.

Suasana guyub sesama para guru tersebut ditandai dengan digelarnya lomba tarik tambang.

“Kegiatan ini sesuatu yang belum pernah sebelumnya kita lakukan bersama. Dengan Guyub Bersama ini dalam suatu acara, tentunya menjadi yang sangat sesuatu bagi para guru dan karyawan sekolah se-Kota Depok. Yang tadinya tidak kenal jadi kenal, yang belum akrab menjadi akrab, jadi saat ada rotasi penempatan mengajar di SMP manapun sudah tidak canggung lagi, karena sudah saling mengenal sebelumnya,” tutur Mohammad Thamrin didampingi Ketua K3 S SMP, Komar.

Dikatakan Thamrin, sesuai dengan tema Guru Penggerak Indonesia Maju, tentunya yang pertama, kita harus senantiasa meningkatkan karakter kita sebagai tenaga pendidik karakter. Ini bisa karakter moral, karakter kinerja dan disiplin. Yang kedua berkaitan dengan peningkatan kompetensi yang senantiasa pula terus ditingkatkan, karena kita juga mengantisipasi pembelajaran abad 21 pemahaman materi pengembangan, dimana ini sangat diperlukan sekali untuk guru senantiasa untuk melakukan peningkatan kompetensinya.

“Yang ketiga, guru hendaknya bisa membuat inovasi-inovasi dalam kegiatan belajar mengajar, inovasi dalam pengembangan bakat minat siswa, maupun inovasi-inovasi lainya yang dapat dikembangkan di setiap satuan pendidikan. Ketiga hal ini yaitu peningkatan karakter, peningkatan kompetensi dan pengembangan inovasi Insya Allah guru dapat menjadi penggerak yang baik untuk menciptakan kualitas sumber daya manusia yang unggul khususnya di Kota Depok,” tutur Thamrin. (Ginting/Tim)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles