Sabtu, November 2, 2024

PUPR Bangun IPA Beton Pertama dengan Kapasitas Terbesar di Babel

Belitung, Demokratis

Pada tahun 2020, Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR melalui BPPW Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan Pembangunan SPAM Batu Mentas kapasitas 2 x 50 liter/detik untuk mendukung kawasan Tanjung Pandan yang berlokasi di Kabupaten Belitung, dengan tahun anggaran multiyears (2020-2021).

Pekerjaan yang dilakukan yaitu pembangunan IPA beton yang merupakan IPA beton pertama di Babel dengan kapasitas terbesar di Babel.

Ketika dikonfirmasi awak media, tim PPK SPAM Babel menyampaikan bahwa selain pekerjaan IPA beton, ada juga pekerjaan lainnya seperti bak penampungan air baku dan reservior, serta bangunan pendukung lainnya.

“Selain pembangunan IPA beton, pekerjaan selanjutnya yaitu bak penampung air baku dan reservoir dengan masing-masing kapasitas 650 m3, serta bangunan pendukung lainnya. Dan dibangun juga jaringan pipa distribusi dengan total panjang 19 km,” ujarnya.

Pembangunan infrastruktur SPAM Batu Mentas ini disinkronisasi dengan pembangunan dari Balai Wilayah Sungai Bangka Belitung yang telah membangun Embung Batu Mentas dengan kapasitas 2 x 240 liter/detik. Dan pembangunannya sudah dilaksanakan dan telah selesai pada tahun 2019 lalu.

Menurutnya, pembangunan itu dibangun dengan tujuan untuk mendukung kawasan Tanjung Pandan, terutama MBR dan perhotelan, yang mencapai Jalan Pattimura dan Jalan Air Saga.

“Dengan adanya bangunan SPAM Batu Mentas ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan air minum khususnya kawasan Tanjungpandan yaitu dapat melayani kurang lebih 8.000 SR, serta dapat mendukung pariwisata di Pulau Belitung,” tambahnya. (Tim)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles