Selasa, November 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

SMMPTN-Barat 2022 Diluncurkan

Jakarta, Demokratis

Panitia Pusat Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat (SMMPTN-Barat) meluncurkan program seleksi secara mandiri, Sabtu, (26/2/2022) lalu.

Wakil Ketua 2 SMMPTN- Barat 2022, Hamdani mengatakan program ini SMMPTN diikuti oleh 25 perguruan tinggi negeri (PTN) baik yang bernaung di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) maupun di lingkungan Kementerian Agama (Kemenag).

“Keterlibatan PTN yang bernaung di bawah SMMPTN-Barat merupakan terobosan yang dilakukan para rektor yang telah tergabung dan menjadi perintis program seleksi mandiri bersama ini, untuk memperluas tingkat partisipasi seleksi dan membangun kerja sama kolaboratif antara PTN Kemdikbudristek dan Kemenag,” papar Hamdani dalam keterangan pers tertulis, Senin (28/2/2022).

Hamdani menjelaskan bahwa berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 6 Tahun 2020, pada Pasal 3 ayat 1 disebutkan bahwa penerimaan mahasiswa baru program sarjana (S1) pada PTN selain dilakukan melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN. Selain itu, dapat juga dilakukan melalui jalur lainnya yang diselenggarakan oleh masing-masing perguruan tinggi.

Atas dasar itu, para rektor PTN yang tergabung dalam BKS PTN Indonesia Wilayah Barat (BKS PTN-BARAT) bersepakat untuk menyelenggarakan Seleksi Masuk Perguruan Tinggi jalur mandiri secara bersama yang dinamakan SMMPTN-Barat (SMM PTN-Barat).

“Alhamdulilah, proses perjalanan SMMPTN-Barat ini mendapatkan respons positif sehingga terus meluas partisipan PTN lainnya,” ujarnya.

Hamdani menjelaskan bahwa tujuannya tidak lain adalah melakukan upaya untuk memperluas tingkat seleksi di PTN-PTN terkemuka di wilayah Barat Indonesia dan juga saling membantu dalam sebuah mekanisme yang menguntungkan semua pihak yang terlibat di dalamnya.

Adapun kepesertaan SMMPTN-Barat 2022 di antaranya:

  1. Universitas Syiah Kuala (USK)
  2. Universitas Jambi (Unja)
  3. Universitas Lampung (Unila)
  4. Universitas Bengkulu (Unib)
  5. Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang
  6. Universitas Palangka Raya (UPR)
  7. Universitas Malikussaleh (Unimal)
  8. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta)
  9. Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah)
  10. Universitas Bangka Belitung (UBB)
  11. Universitas Teuku Umar (UTU)
  12. Institut Teknologi Sumatera (Itera)
  13. Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Aceh
  14. Universitas Samudra (Unsam)
  15. Universitas Riau (Unri)
  16. Universitas Siliwangi (Unsil)
  17. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah (UIN) Jakarta
  18. Universitas Sumatera Utara (USU)
  19. Universitas Andalas (Unand)
  20. Universitas Negeri Padang (UNP)
  21. Universitas Tanjungpura (Untan)
  22. Institut Pertanian Bogor (IPB)
  23. Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau
  24. Institut Agama Islam Negeri Batusangkar (IAIN Batusangkar)
  25. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

Handani yang juga rektor Universitas Samudra (Unsam) menyebutkan penyelenggaraan SMMPTN-Barat 2022 didasarkan kepada Surat Keputusan Ketua BKS PTN Indonesia Wilayah Barat Nomor: 22-01/BKS PTN-Barat/II/2022 tanggal 7 Februari 2022 tentang Perguruan Tinggi Peserta Program SMMPTN-Barat 2022 dan Surat Keputusan Ketua BKS PTN-Barat Nomor: 22-02/BKS PTNBarat/II/2022 tentang Panitia Program SMMPTN-Barat 2022.

Agar pelaksanaan SMMPTN-Barat 2022 dapat berjalan lancar, maka panitia menyusun Pedoman Operasional Baku (POB) dengan mempertimbangkan hasil evaluasi pelaksanaan SMMPTN-Barat 2021 tahun lalu.

“POB ini sudah mengalami revisi lima kali yang tujuannya tidak lain untuk terus melakukan penyempurnaan pada pelayanan seleksi,” ujar Sekretaris SMM PTN-BARAT 2022, Mitra Djamal.

Menurut Sekretaris Pokja SMM PTN-BARAT 2022, Supriyanto menambahkan, seleksi calon mahasiswa jalur mandiri yang dilakukan oleh beberapa PTN Indonesia Wilayah Barat telah berjalan baik karena penyelenggaraan dilakukan secara bersama, efisien, dan tidak bersifat sangat lokal.

Selain itu memiliki opsi untuk memilih program studi pada perguruan tinggi lain yang tergabung dalam BKS PTN Indonesia Wilayah Barat.

Melalui program SMM PTN-Barat 2022 ini, para peserta memiliki opsi untuk memilih maksimum dua program studi (prodi), termasuk pada perguruan tinggi lain yang menjadi peserta SMM PTN-Barat 2022.

Supriyanto menuturkan tujuan dari pelaksanaan SMMPTN-Barat 2022 untuk memfasilitasi para calon mahasiswa peserta seleksi mahasiswa baru jalur mandiri, memiliki opsi untuk memilih dan masuk menjadi mahasiswa pada program studi 25 perguruan tinggi yang tergabung dalam program SMMPTN-Barat.

Selain itu, menyeleksi secara bersama, calon-calon mahasiswa yang diprediksi mampu menyelesaikan studi di perguruan tinggi dengan baik. “Meskipun Panitia SMMPTN-Barat membuat panduan yang bersifat seragam, ada beberapa peraturan khusus yang dibuat berdasarkan karakter PTN yang terlibat di dalam program ini,” terangnya.

Sementara itu prosedur pendaftaran registrasi SMMPTN-Barat dilakukan secara online. Adapun pengisian formulir pendaftaran ujian tulis dan portofolio dilakukan melalui website https://pendaftaran.smmptnbarat.id/ dengan cara memasukan seluruh data yang diperlukan secara benar.

Pendaftaran mulai dibuka sejak tanggal 1 April hingga 27 Juni 2022, pukul 16:00 WIB. Adapun biaya pendaftaran senilai Rp 350.000. Biaya pendaftaran tidak bisa ditarik kembali ketika telah dibayarkan atas alasan apapun.

Kemudian bagi para peserta ujian SMM PTN-Barat 2022 yang telah melakukan pembayaran biaya pendaftaran senilai Rp 350.000 paling lambat pada tanggal 27 Juni 2022, pukul 16.00 WIB.

Panitia memberikan kesempatan untuk pendatar yang belum menuntaskan pengisian formulir pendaftaran secara online. Pendaftar diberi kesempatan untuk menyelesaikannya dan melakukan simpan permanen paling lambat tanggal 28 Juni 2022, pukul 14.00 WIB dan batas.

Untuk itu, pendaftar dapat mengakses informasi lengkap dan hal-hal detail lainnya dapat dilihat di situs https://smmptnbarat.id. (Dasuki)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles