Sukabumi, Demokratis
Karang Taruna Karya Bangsa Desa Parungseah, Kecamatan Sukabumi, menggelar Gerakan Ramadhan 1443 H/2022 M dengan menyantuni anak yatim piatu di aula desa setempat, Minggu sore (17/4/2022). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Desa Parungseah, Babinsa dan Babinmas Desa, tokoh agama dan masyarakat serta tamu undangan lainnya.
Dengan mengusung tema “Melangkah Bersama dan Saling Berbagi Kebaikan di Bulan Suci Ramadhan 1443 H”, Ketua Karang Taruna Karya Bangsa, Desa Parungsaeah, Riki Firdaus mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan membangun kekeluargaan serta kebersamaan untuk memberikan kebahagian khususnya kepada anak yatim piatu.
“Sebanyak 40 anak yatim piatu di sebelas ke-RW-an yang merupakan warga Desa Parungseah dapat kita beri santunan. Jangan lihat besar kecilnya, tapi bentuk perhatian dan kepedulian untuk membantu meringankan beban mereka,” katanya.
Riki juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para donator yang telah mendukung kegiatan pemberian santuan ini sehingga dapat berjalan dengan lancar sesuai harapan.
“Pembagian santunan ini terealisasi berkat support dan dukungan dari pengurus dan anggota Karang Taruna Karya Bangsa, para donator dan perusahaan baik wilayah Desa Parungseah maupun luar desa, termasuk dukungan pemerintah desa, Babinsa, Babinmas Desa, para RT serta RW dan para tamu undangan lainnya yang sudah mendukung kegiatan kami,” paparnya.
Sementara itu, Kepala Desa Parungseah, Muhammad Munir, mengatakan pihaknya sangat men-support kegiatan positif yang dilakukan Karang Taruna Karya Bangsa ini. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada para donatur yang sudah menyisihkan sedikit rejekinya untuk saling memberi kepada yang membutuhkan.
“Saya berharap kepada Karang Taruna Karya Bangsa Desa Parungseah agar kegiatan seperti ini terus berkelanjutan setiap tahunya di momen bulan suci Ramadhan. Semoga pemberian ini bisa bermanfaat bagi yang menerimanya,” ucapnya.
Masih di tempat yang sama, Ketua RW 09 Suherman menambahkan, dirinya atas nama para ketua RE se-Desa Parungseah mengapresiasi kegiatan santunan yang dilakukan oleh Karang Taruna Karya Bangsa ini.
“Kami mengucapkan beribu-ribu terima kasih kepada panitia pelaksana yaitu Karang Taruna Karya Bangsa yang sudah dan bisa awal pertama tahun bulan suci Ramadhan 1443 ini, baru dilaksanakan kegitan bakti sosial santuni anak yatim piatu di Desa Parungseah,” tandasnya. (Iwan)