Jumat, September 20, 2024

Pemerintah Kota Bekasi Beri Bantuan Pendidikan kepada Siswa Tak Lolos PPDB Sekolah Negeri

Bekasi, Demokratis

Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, akan menanggung biaya pendidikan siswa tidak mampu yang tak lolos penerimaan peserta didik baru (PPDB) di sekolah negeri pada tahun ini.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Inayatullah. mengatakan, telah menggandeng pihak swasta soal bantuan pendidikan. Siswa SMP yang masuk ke sekolah swasta nantinya tidak dipungut biaya uang pangkal dan SPP. Hal itu akan berlaku di 165 sekolah swasta di Kota Bekasi.

“Kita sudah melakukan MoU dengan pihak swasta, gratis tidak dipungut biaya pembangunan dan uang pangkal serta uang SPP (bayaran bulanan) di 165 sekolah swasta,” katanya, Rabu (13/7/2022).

Dia menjelaskan, jumlah siswa yang menjadi pendaftar SMP Negeri di Kota Bekasi telah melebihi daya tampung yang tersedia.

“Jumlahnya tidak sebanding dengan kapasitas daya tampung yang ada di SMP Negeri. Yang mendaftar sebanyak 20.430 orang, sedangkan daya tampung sekolah yang memadai hanya terdapat sebanyak 13.824 orang, dan sebanyak 13.163 orang lainnya sudah masuk tahap diterima,” ungkapnya.

Pihaknya memberikan bantuan pendidikan kepada siswa kurang mampu yang tidak diterima dalam PPDB untuk masuk ke sekolah swasta.

Bantuan itu diberikan agar dapat menunjang perekonomian orangtua siswa untuk melanjutkan pendidikan anak-anaknya di sekolah swasta.

Sehingga, dia menyarankan agar anak yang tidak diterima di sekolah negeri segera masuk ke sekolah swasta.

“Kami harapkan kepada masyarakat yang putra-putrinya tidak diterima di sekolah negeri bisa mendaftar ke sekolah swasta,” imbuhnya. (Red/Dem)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles