Senin, November 25, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Demokrat Minta Pemerintah Cari Solusi Kenaikan Harga Tiket Pesawat

Jakarta, Demokratis

Anggota Komisi V DPR dari Fraksi Partai Demokrat Irwan meminta pemerintah mencari solusi terkait harga tiket pesawat yang melonjak. Menurut Irwan, teguran Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap menteri terkait mengonfirmasi ada permasalahan serius dalam dunia penerbangan, baik domestik maupun internasional.

“Teguran Presiden ini justru bisa kita bilang bahwa apa masukan kita terkait tiket pesawat mahal dan juga permasalahan di supply and demand yang tidak seimbang itu benar adanya. Saya minta agar tiket mahal ini bisa dicarikan solusinya sehingga tidak menyusahkan rakyat,” kata Irwan kepada wartawan, Kamis (18/8/2022).

Irwan pernah menyorot langkah pemerintah mengizinkan maskapai penerbangan menaikkan harga tiket pesawat. Legislator dari Daerah Pemilihan Kalimantan Timur ini dengan sikap pemerintah yang mengimbau, regulator justru membuat harga tiket sesuai dengan mekanisme harga pasar.

Imbauan tersebut, menurut Irwan, terkesan aneh dan cenderung berpihak terhadap maskapai dibanding masyarakat. Irwan menegaskan jika masukannya itu didengar oleh kementerian terkait, maka seharusnya presiden tidak akan memberikan teguran.

“Kalau Presiden sampai menegur itu artinya permasalahan penerbangan kita sudah serius terutama harga tiket dan jumlah pesawat,” ujarnya.

Diketahui, Jokowi mengaku mendengar keluhan masyarakat tentang mahalnya harga tiket pesawat. Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam rapat koordinasi nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/8/2022).

“Di lapangan yang saya dengar juga keluhan harga tiket pesawat. Sudah langsung saya reaksi. Pak Menteri Perhubungan saya perintah segera ini diselesaikan,” kata Jokowi. (EKB)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles