Kota Tasikmalaya, Demokratis
Walikota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf secara simbolis meresmikan sebanyak 228 kegiatan hasil pembangunan di dua kecamatan di antaranya Kecamatan Cihideung dan Kecamatan Tawang di Lapangan Upacara Dadaha, Kamis (1/9/2022).
Dalam keterangannya di depan para Camat dan Lurah di dua kecamatan tersebut serta pejabat lainnya Walikota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf menyampaikan, patut disyukuri bersama walaupun dihadapkan situasi pandemi Covid-19, Pemerintah Kota Tasikmalaya masih bisa melakukan peningkatan infrastruktur pembangunan.
“Di Kecamatan Cihideung berjumlah 101 kegiatan, sementara 127 kegiatan ada di Kecamatan Tawang,” ucap Yusuf kepada awak media usai acara.
Yusuf berharap dengan telah tersedianya sarana dan prasarana nantinya akan mampu mempermudah serta memperlancar aksebilitas dan pelayanan terhadap masyarakat Kota Tasikmalaya itu sendiri.
“Tentunya seluruh kegiatan pembangunan yang sudah dilaksanakan di dua kecamatan tersebut bisa menjadi roda penggerak perekonomian masyarakat untuk pemulihan perekonomian pasca pandemi Covid-19,” terangnya.
Pihaknya, lanjut Yusuf lagi, masih berupaya mengejar pencapaian target pembangunan, karena dirasa belum secara keseluruhan bisa mencapai target yang diharapkan.
“Kita berharap mudah-mudahan sampai batas akhir saya menjabat semua target pembangunan yang sudah ditetapkan bisa tercapai, karena ini sudah menjadi target dalam RPJMD. Masyarakat juga berterima kasih kepada Pemkot Tasikmalaya dengan adanya kegiatan pembangunan ini,” ungkapnya. (Eddinsyah)