Jumat, November 15, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Puncak Hiburan Rangkaian Hari Jadi Kota Tasikmalaya Ke-21 Suguhkan Wayang Golek Semalam Suntuk

Kota Tasikmalaya, Demokratis

Puncak hiburan yang masih dalam rangkaian Hari Jadi Kota Tasikmalaya Ke 21 menyuguhkan pertunjukan wayang golek semalam suntuk dengan Ki Dalang kondang Dadan Sunandar Sunarya Putra Giri Harja 3 bekerjasama dengan Bank BJB, dimana Walikota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf serta para pejabat di jajaran Pemkot Tasikmalaya dan instansi lainnya ikut menikmati pertunjukan tersebut di Lapang Bale Kota, Ahad malam (23/10/2022).

Dalam sambutannya Walikota menyampaikan, bentuk rasa syukur atas peringatan Hari Jadi Kota Tasikmalaya Ke-21 juga upaya dalam melestarikan nilai budaya dan tradisi positif secara turun temurun untuk generasi mendatang.

Kekayaan budaya yang memiliki nilai-nilai luhur menurutnya harus tetap eksis dan menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Akan tetapi lebih indah lagi jika semua ini ditunjang dengan pemahaman dan apresiasi masyarakat yang ditunjukkan dengan kedalaman cita rasa di bidang seni dan budaya yang dapat mewarnai citra Kota Tasikmalaya.

“Kepada Bapak Dalang saya menitipkan pesan agar menampilkan hiburan yang bisa memberikan nilai-nilai hikmah kebaikan kepada para penonton,” ucap Walikota Yusuf.

Disebutkan Walikota, kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi Pemerintah Daerah dengan Bank BJB.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada panitia pelaksana Bank BJB serta pihak yang terlibat dalam kegiatan malam hari ini,” urai Yusuf.

Walikota di akhir sambutannya menuturkan, dirinya akan mengakhiri jabatan sebagai Walikota pada tanggal 14 November 2022 mendatang dan sekalian ingin berpamitan dengan masyarakat Kota Tasikmalaya.

“Mudah-mudahan apa yang kami lakukan selama perjalanan sebagai pemberi kebijakan di Pemerintahan Kota Tasikmalaya bisa memberikan nilai positif bagi kemajuan Kota Tasikmalaya. Masih banyak yang harus kami selesaikan, namun waktu jualah yang memisahkan,” ungkap Walikota mengakhiri sambutannya. (Eddinsyah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles