Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

KPU Subang Lantik Anggota PPK Pemilu 2024, Jimat–Akur Imbau Agar Independen dan Jaga Kredibilitas

Subang, Demokratis

Ketua KPU Subang Suryaman secara resmi lantik sebanyak 150 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilihan Umum 2024 berlangsung di Gedung Graha Mulia Jl. Veteran Kel. Sukamelang Kecamatan Subang, Kab. Subang, Rabu (4/1/2023).

Pelantikan dan pengukuhan anggota PPK dilaksanakan dengan pengucapan sumpah/janji pelantikan, selanjutnya dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas oleh anggota PPK dan Ketua KPU Subang.

Ketua KPU Kabupaten Subang, Suryaman menyampaikan bahwa dengan tagline SAKTI (Sinergitas, Akuntabilitas, Kredibilitas, Transparan, dan Independen), KPU Subang akan mampu menghadirkan Pemilu yang berkualitas dan kesuksesan tahapan Pemilu 2024 tercapai.

Bupati Subang H. Ruhimat, saat memberi sambutan mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada KPUD Subang yang sudah mampu melaksanakan pelantikan PPK se-Kabupaten Subang.

“Saya ucapkan selamat tentunya kepada bapak-bapak ibu-ibu semua yang baru saja dilantik,” katanya.

Kang Jimat sapaan akrabnya Bupati Subang H Ruhimat menyampaikan bahwa tahun 2024 menjadi tahun pesta demokrasi, sehingga dirinya berharap PPK yang baru saja dilantik mampu bekerja dengan maksimal dan mampu bekerja sesuai dengan SOP yang telah ditentukan.

“Seperti yang kita ketahui bersama, tahun 2024 itu akan dilaksanakan pesta demokrasi Pileg, Pilpres maupun Pilkada, akan hal itu dalam rangka pelaksanaannya, dalam rangka untuk mewujudkan bagaimana Subang hari esok bisa lebih baik di berbagai tatanan, sehingga saya mengharapkan bapak-bapak bisa bekerja sesuai dengan SOP yang sudah ditentukan,” lanjutnya.

Kang Jimat juga berharap, para PPK yang baru dilantik mampu bekerja dengan adil, netral dan penuh kredibilitas.

“Junjung tinggi keadilan kenetralan, mudah-mudahan dengan bapak-bapak, ibu-ibu, hari ini menjadi PPK di tingkat kecamatan, selamat menjalankan, semoga bisa dijalankan dengan amanah, saya nitip sekali, tolong dijaga kredibilitas bagaimana sesuai Tupoksi PPK itu sendiri. Jika dengan SOP yang sesuai, insya Allah hasilnya pun hasilnya pun akan maksimal,” lanjutnya.

Menutup arahannya, Kang Jimat mengucapkan selamat dan berharap pelaksanaan Pemilu dapat berjalan dengan baik.

“Wilujeng selamat mangga insya Allah mudah-mudahan pelaksanaan pemilu maupun Pilkada kalau bapak-bapak ibu-ibu melaksanakan dengan baik saya yakin hasilnya pun akan sangat baik,” pungkasnya.

Sementara Kang Akur sapaan Wakil Bupati Subang Agus Masykur menyampaikan ucapan selamat atas telah dilantiknya anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Subang.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kabupaten Subang yang telah mampu melaksanakan tahapan pemilu 2024 dengan menuntaskan seleksi calon anggota PPK sehingga pada saat ini dapat dilaksanakan pelantikannya. Panitia pemilihan Kecamatan atau PPK merupakan perpanjangan tangan dari KPU dan akan melaksanakan kebijakan organisasi di tingkat kecamatan,” ungkap Kang Akur.

Selanjutnya, Kang Akur menekankan peranan PPK sangat strategis sehingga PPK harus menunjukkan jati dirinya sebagai panglima demokrasi yang independen pada Pemilu tahun 2024.

“PPK ini orang-orang pilihan yang mengemban amanah sebagai petugas penyelenggara Pemilu dan Pilkada di Kabupaten Subang. Teman-teman semuanya adalah orang-orang pilihan dari beberapa seleksi tahapan baik seleksi wawancara maupun CAT,” tandas Kang Akur.

Kang Akur berharap kepada para PPK yang telah dilantik agar senantiasa menjaga netralitas serta integritas dalam menjalankan tugas-tugas yang diemban dan kepada seluruh pemangku kepentingan untuk senantiasa menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif sehingga seluruh tahapan pemilu di tahun 2024 nanti dapat terselenggara dengan lancar tertib dan sukses.

“Kami Pemerintah Daerah Kabupaten Subang siap mendukung kesuksesan pelaksanaan Pemilu tahun 2002 dengan semangat kebersamaan dan gotong royong menjadi filosofi kuat dalam menyongsong Pemilu dan Pilkada serentak 2024,” ungkapnya.

Terakhir, Kang Akur berharap baik Pemerintah Daerah dan PPK diberikan kemudahan dan kelancaran dalam pelaksanaannya Pilpres dan Pilkada, tanpa ada sesuatu apapun yang akan mencemarkan nama lain Kabupaten Subang di level daerah, provinsi ataupun di level nasional.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Subang AKBP Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., memberikan materi bintek pembekalan terhadap anggota PPK se-Kabupaten Subang yang baru saja dilantik.

Kapolres menyampaiakan sesuai dengan Tap MPR No. 8 Tahun 2000 bahwa Kepolisian Negara Republik Indonesia merupakan alat negara yang berperan dalam harkamtibmas, gakkum, memberikan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat. Serta dalam kehidupan politik, Polri dituntut bersikap netral dan tidak boleh melibatkan diri dalam giat politik praktis.

“Permasalahan yang berpotensi muncul dari berbagai sumber di antaranya: dari penyelenggara terkait netralitas, profesionalitas, integritas, dan pasif dalam menindaklanjuti pelanggaran,” ujar Kapolres. “Sedangkan dari masyarakat masih adanya apatisme, mudahnya terprovokasi, dan lemahnya partisipasi masyarakat,” katanya.

Menurutnya, untuk peserta Pemilu masih ditemukannya money politics, abuse of power, suap terhadap penyelenggara, dan perang di media sosial. “Pada pemerintah daerah sendiri masih adanya masalah terkait netralitas ASN dll,” papar Kapolres.

“Kerawanan tahapan Pemilu 2024 di antaranya pada tahapan persiapan yaitu, penetapan daftar pemilih, pendaftaran parpol dan verifikasi, serta pengadaan dan distribusi logistik. Sedangkan pada tahap pelaksanaan adanya kerawanan pada saat kampanye, masa tenang, dan pungut dan hitung suara. Untuk kerawanan yang selanjutnya yaitu pada tahap pengakhiran, saat penetapan pemenangan, sengketa hasil Pemilu, dan pelantikan,” jelasnya.

Pemetaan kerawanan pada tahap persiapan yang pertama pada saat pemutakhiran penetapan DPT, adanya masyarakat yang punya hak pilih tidak terdata dan pemilih ganda, serta adanya protes dari elemen masyarakat/parpol terhadap data KPU yang tidak akurat. Sedangkan kerawanan pada saat pengadaan dan distribusi logistik di antaranya, distribusi logistik terlambat, peralatan/perlengkapan dicuri, digandakan, dipalsukan, dan di sabotase, serta korupsi pengadaan barang/jasa loigistik pemilu.

“Sedangkan untuk pemetaan kerawanan pada saat tahap pelaksanaan di antaranya pada saat kampanye adanya black campaign, pelanggaran penggunaan fasilitas negara, ujaran kebencian via medsos, rusuh massa/bentrok pendukung, sabotase, teror dan intimidasi terhadap penyelenggara Pemilu, serta kemacetan dan laka lantas,” paparnya.

“Pemetaan kerawanan pada saat masa tenang yaitu sabotase, teror, intimidasi, black campaign, kampanye terselubung dan money politics, protes peserta pemilu terhadap alat peraga yang masih terpasang, penyebaran isu sara, TP Pemilu dan kejahatan konvensional lainya. Pada saat pemungutan dan penghitungan suara perlu diantsipasi terkait adanya penggunaan hak pilih lebih dari satu kali, penafsiran sah/tidaknya kertas suara, sabotase, teror dan intimidasi terhadap penyelenggaraan pemilu, serta manipulasi/penggelembungan suara,” jelas Kapolres.

Adapun penekanan khusus Kapolres Subang kepada anggota PPK yang baru dilantik di antaranya:
– Lakukan tugas secara profesional dan proporsional, jaga netralitas dan hindari kepentingan pribadi dan golongan;
– Hindari tindakan yang dapat memicu perselisihan dan atau memprovokasi pihak lain yang berdampak konflik sosial;
– Lakukan koordinasi dengan berbagai pihak di lingkungan kerja untuk ciptakan sinergitas dan kerjasama demi kesuksesan pelaksanaan pemilu;
– Selalu koordinasi dengan aparat keamanan jika menemukan indikasi gangguan kamtibmas;

“Jika terdapat indikasi pelanggaran dalam Pemilu agar berkoordinasi dengan sentra Gakkumdu,” tegas Kapolres.

Giat pelantikan PPK tersebut dihadiri oleh Bupati Subang yang diwakili Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur, S.Si. MM., Dandim 0605/Subang diwakili Danramil 0501/Subang Kapten Inf Wahyudin, Kapolres Subang AKBP Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., Danlanud SDM diwakili Mayor Tek Noorin, Danyon 312/KH diwakili Letda Inf Ustawin, Ketua DPRD Kabupaten Subang Narca Sukanda S.Sos, Ketua KPU Kab. Subang Suryaman, M.Pd., beserta seluruh jajarannya, Ketua Bawaslu Drs Parahutan Harahap, beserta seluruh jajarannya, beserta Perwakilan Parpol peserta Pemilu tahun 2024 Kab. Subang. (Abdulah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles