Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

H. Olih Anggota DPRD Kota Sukabumi Reses Masa Persidangan II Tahun Sidang 2022- 2023 di Kampung Tegal Jambu RW 7 Situ Mekar Kecamatan Lembursitu

Sukabumi, Demokratis

Puluhan warga yang mengikuti reses Anggota DRPD Kota Sukabumi dari Komisi II Fraksi Partai Gerindra H. Olih di masa persidangan II tahun sidang 2022-2023 dihadiri oleh ibu-ibu dan bapak-bapak sampai kaula muda di Kampung Tegal Jambu RW 07 Kelurahan Situmekar, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, Kamis (26/1/2023).

Di reses ini H. Olih menampung aspirasi warga yang disampaikan seperti minimnya lapangan kerja di Kota Sukabumi, pembangunan fasilitas umum, pendidikan dan kewirausahaan warga.

“Kegiatan reses ini adalah salah satu tugas dari semua anggota DPRD Kota Sukabumi dengan melakukan kunjungan langsung kepada masyarakat yang bertujuan menyerap aspirasi dan mendengarkan masukan-masukan dari warga untuk kemudian ditindaklanjuti oleh kepala daerah,” ungkap Olih.

H. Olih akan membawa aspirasi yang diserapnya itu kepada sidang paripuna untuk kemudian diteruskannya kepada Pemerintah Daerah (Pemda), dalam hal ini Pemda Kota Sukabumi.

“Mengenai keluhan warga terkait sulitnya atau minim lapangan kerja kami akan berupaya dalam menciptakan lapangan kerja bagi para pemuda guna mengurangi pengangguran di Kota Sukabumi,” katanya.

Bukan hanya itu, Anggota DPRD H. Oleh yang juga sebagai pengusaha mengatakan, pihaknya berkeinginan untuk mengundang para pemuda, khusus mendiskusikan masalah tersebut.

“Bertukar pikiran mengenai masalah kemandirian, kesulitan-kesulitan yang dialami saat ini. Nah, untuk mengupas masalah itu memang perlu waktu yang banyak dan juga dalam menciptakan lapangan kerja untuk masa depan,” pungkasnya. (Iwan)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles