Selasa, November 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Musrembang Kecamatan Tapos Kota Depok Prioritaskan Pendidikan, Kesehatan dan Ekonomi

Depok, Demokratis

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tapos digelar di Aula Kecamatan Tapos, Selasa (7/2/2023).

Kegiatan Musrenbang ini dihadiri oleh anggota DPRD Qurtifa Wijaya, Kabag Apem, Dinas PUPR Kota Depok, Tri Sutanto Sekcam Tapos mewakili Abdul Mutalib Camat Tapos yang sedang umroh, Taufik Sulfikar beserta staf kecamatan, Lurah Jatijajar, Lurah Cilangkap, Lurah Lewinanggung, Lurah Tapos, Lurah Cimpaeun, Lurah Sukamaju Baru, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta ketua RT/RW setempat.

Tri Sutanto Sekcam Tapos menyampaikan amanat Camat kepada mereka selaku panitia bahwa ada tiga bidang yang diprioritaskan dalam pembahasan Musrembang ini, yaitu pendidikan, kesehatan dan ekonomi. Tujuannya untuk peningkatan IPM di Kecamatan Tapos.

“Harapannya insya Allah mudah-mudahan apa yang diusulkan kita berharap semuanya direalisasikan, karena mengingat anggaran jadi kita memilih kegiatan-kegiatan namun seluruh stakeholder insya Allah kita bisa maksimalkan walaupun ada kegiatan yang kita minimalisir karena keterbatasan tersebut,” katanya.

Oleh karena itu, lanjut Tri Sutanso, maka usulan diselaraskan dengan anggaran namun tetap tujuannya adalah untuk peningkatan indeks pembangunan manusianya. “Dengan memantapkan kehidupan Kota Depok yang maju, berbudaya dan sejahtera melalui peningkatan pelayanan dasar,” pungkasnya. (RY)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles