Jumat, Oktober 18, 2024

Festival PKS Beji Depok Beserta Pelantikan 2600 Anggota Baru

Depok, Demokratis

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Depok melaksanakan acara Festival PKS Beji di Lapangan Beji Timur, Minggu (19/2/2023). Acara dimulai pukul 07.00 Wib dengan diawali senam sehat yang diikuti oleh ribuan kader simpatisan dan warga Beji.

Acara dihadiri langsung oleh Ketua DPD PKS Depok sekaligus Wakil Wali Kota Depok Ir. H. Imam Budi Hartono, M.Si, Bayu Tri Iksani, ST sebagai Ketua DPC PKS Beji, dan 4 anggota Vacaleg PKS Depok H. Hendra, Ir. H. Yusuf Syahputra, Farida Rachamyanti, SE, M.Si, Muhammad Izzudin, SE serta anggota PKS lainnya.

Pada kesempatan ini juga dilantik 75 petugas PJRW (Penanggung jawab RW) yaitu perwakilan dari partai yang berada di RW, dimana mereka yang paling tahu kebutuhan dan perkembangan yang ada di tingkat RT dan RW serta pemberian KTA kepada 2600 anggota baru PKS.

Selain itu, juga pengenaan rompi PKS kepada anggota PJRW diikuti dengan pembacaan ikrar yang diikuti seluruh anggota PJRW yang dilantik.

Bayu Tri Iksani Ketua DPC PKS Beji Kota Depok mengatakan, kegiatan ini diadakan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat agar PKS semakin dekat dengan masyarakat luas dan mengundang para tokoh, yang hadir lebih dari 2000 masyarakat Beji.

“Berikutnya dengan kita mengadakan acara ini kita berharap warga semakin mengenal lambang partai yang baru, serta memperkenalkan anggota perwakilan rakyat PKS yang ada dilegislatif.

Bayu Tri Iksani juga yakin dengan semakin banyaknya memberikan manfaat kepada masyarakat maka dirinya yakin masyarakat semakin kenal dan suka dengan PKS.

“Dengan dikenalkan kepada kader dan simpatisan PKS kita berharap nantinya mereka agar dapat mengenal dan memilih pada waktu pemilihan legislatitif di tahun 2024 mendatang,” katanya.

Lebih jauh dikatakan, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan tausiah dan musik gambang kromong serta 55 stand UMKM dan hadiah hiburan yang sangat menarik khususnya bagi warga Beji.

“Kami yakin semakin banyak kita memberi manfaat kepada masyarakat, maka kami yakin kader dan simpatisan PKS kita berharap nantinya mereka agar dapat mengenal dan memilih legislatif di tahun 2024 mendatang,” katanya.

Oleh karena itu, Bayu Tri Iksani berharap kepada kader dan simpatisan dengan diadakannya program ini agar selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT dan terus berusaha agar dilatih untuk dapat memberikan manfaat kepada masyarakat sekitarnya yang pasti membutuhkan pengorbanan waktu, tenaga dan biaya.

“Berkutnya kita harus rajin silaturahim dengan tokoh dan tetangga sekitarnya, harapannya mohon dukungannya di pemilihan 2024 nanti semoga dukungan suara kami semakin banyak nantinya,” pungkas Bayu. (RY)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles