Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bayern Munchen Jadi Saingan PSG dalam Perburuan Harry Kane

Peminat Harry Kane semakin bertambah. Kali ini, klub Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain (PSG), yang mendekatinya.

Kane dikabarkan menjadi “prioritas utama” manajer PSG, Luis Enrique.

Striker Tottenham Hotspur itu sebenarnya jadi komoditi di bursa transfer musim panas ini. Awalnya Manchester United yang mendekati, tapi mundur karena masalah harga.

Lalu muncul Bayern Munchen. Bahkan sudah ada minat konkrit dari klub Bundesliga itu dengan dua penawaran yang sudah dilayangkan.

Spurs sudah menolak tawaran awal senilai 56 juta poundsterling dan klub Jerman itu sedang mempersiapkan tawaran kedua sebesar 68 juta poundsterling.

Kini, PSG memasuki arena perlombaan untuk merekrut kapten timnas Inggris itu. Enrique dan pemilik klub, Nasser Al-Khelaifi, ingin menyelesaikan kesepakatan transfer Kane dengan cepat.

Khelaifi dilaporkan telah mengadakan pembicaraan dengan perwakilan Kane. Klub siap untuk menawarkan sang pemain kontrak lima tahun dengan bayaran sekitar 260 ribu poundsterling per minggu.

Media setempat mengklaim saudara laki-laki yang juga agen Kane, Charlie, telah mengadakan pembicaraan dengan Al-Khelaifi di Paris.

Kane hanya memiliki satu tahun dalam kontraknya dengan Spurs. Bos klub Daniel Levy tidak ingin menjualnya ke klub Inggris.

Les Parisiens, julukan PSG, dilaporkan bersedia memasukkan gelandang Fabian Ruiz dalam kesepakatan. Kebetulan manajer Spurs, Ange Postecoglou, sedang mencari gelandang baru musim panas ini.

PSG memburu Kane karena berpeluang kehilangan Kylian Mbappe yang gelisah dan ingin pindah. Laporan dari L’Equipe, sejumlah pemain telah mengeluh kepada Khelaifi atas perilaku Mbappe selama musim panas ini.

Al-Khelaifi kabarnya telah menetapkan batas waktu 31 Juli bagi Mbappe untuk memutuskan apakah akan meninggalkan PSG musim panas ini atau bertahan di klub.

Bagi klub peminat, tak akan mungkin mendaratkan Harry Kane di bawah 100 juta poundsterling musim panas ini. Levy diyakini tetap teguh dalam harga yang diminta. (Rio)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles