Jumat, September 20, 2024

Job Fair SMKN 4 Bandung Dihadiri Kadisdik Jabar

Bandung, Demokratis

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), Wahyu Mijaya menghadiri “Job Fair” yang digelar SMKN 4 Bandung, Rabu (4/10/2023).

Job fair ini merupakan implementasi pengembangan SMK Pusat Keunggulan (SMK PK) nonfisik. Tak kurang 15 perusahaan membuka stan di acara tersebut.

Kadisdik mengatakan, kegiatan ini adalah upaya untuk menyalurkan siswa kepada perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja. Terlebih, perusahaan yang hadir linier dengan kompetensi keahlian yang ada di sekolah. “Dengan model ini, semoga meminimalisasi anggapan siswa SMK penyumbang pengangguran karena lulusan SMK bisa disalurkan dengan baik,” tuturnya.

Kadisdik pun memotivasi seluruh siswa agar mampu merencanakan masa depan sebaik mungkin.

“Jadilah arsitek untuk masa depan masing-masing. Kita tahu masa depan adalah misteri, maka dari itu Adik-adik harus mencoba merencanakannya dengan lebih baik,” pesannya.

Sedangkan Kepala SMKN 4 Bandung, Agus Setiawan menuturkan, kegiatan ini wujud implementasi dari Perpres 68 Tahun 2022 tentang Revitalisasi Pendidikan Vokasi.

Selain job fair, kegiatan hari ini diisi talkshow, workshop sukses kerja, pameran karya siswa, bazar kreatif serta kegiatan project penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Kadisdik pun menyambangi seluruh stan industri dan mengapresiasi karya siswa. Salah satunya, robot buatan siswa SMKN 4 Bandung. (IS)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles