Kamis, September 19, 2024

Ganjar-Mahfud Resmi Daftar Capres-Cawapres Pilpres 2024

Jakarta, Demokratis

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi mendaftar sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024. Ganjar dan Mahfud didaftarkan oleh koalisi partai PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura.

Berkas pendaftaran ini diserahkan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kepada Ketua KPU RI Hasyim Asyari. Selanjutnya, Ganjar dan Mahfud menyerahkan dokumen visi-misi sebagai pasangan calon kepada KPU.

“Saya bersama pak Mahfud dan kami beserta istri hadir di sini untuk menyerahkan dokumen bersama partai pengusung,” kata Ganjar usai penyerahan dokumen pendaftaran di kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (18/10/2023).

Melanjutkan, Ketua KPU RI Hasyim Asyari menyebut bahwa dokumen persyaratan pendaftaran yang diajukan Ganjar dan Mahfud telah lengkap.

“Sebagaimana bisa diketahui yang punya wewemang untuk mendaftaroan adalah parpol atau gabungan parpol dengan menyerahkan dokumen. Jadi ukurannya satu. Sudah kami periksa untuk pasangan calon yang mendaftar hari ini, kami nyatakan lengkap,” urai Hasyim.

Kemudian, KPU menjadwalkan Ganjar dan Mahfud untuk melakukan pemeriksaan kesehatan pada 22 Oktober 2023 di RSPAD Gatot Subroto.

Ganjar dan Mahfud didampingi oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Ketua DPP PDIP Puan Maharani, dan para petinggi partai koalisi.

Rombongan ketua umum partai koalisi terlebih dulu tiba di KPU menggunakan bus. Menyusul, Ganjar dan Mahfud datang ke KPU menggunakan mobil komando dilengkapi dengan sound sistem dan alat pengeras suara yang mengumandangkan lagu mendukung kedua pasangan calon tersebut.

Ganjar dan Mahfud berangkat dari Tugu Proklamasi diiringi oleh para pendukungnya. Ganjar dan Mahfud terus memberikan salam kepada para simpatisan relawan mereka yang telah menunggu di sepanjang Jalan Pangeran Diponegoro hingga Jalan Imam Bonjol.

Sebelum Ganjar dan Mahfud mendaftar, bakal paslon capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) juga telah resmi mendaftar sebagai peserta Pilpres 2024. (EKB)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles