Yahya bin Mu’adz Ar Razi mengatakan sebagai berikut:
Sungguh bahagia orang yang meninggalkan harta sebelum harta itu meninggalkannya, ia membangun kuburan sebelum ia memasukinya, dan ia meridhai Tuhannya sebelum ia menemuinya.
Keterangan:
- Sebelum harta meninggalkan maksudnya sebelum fakir.
- Membangun kubur sebelum memasukinya maksudnya beramal saleh sebelum mati.
- Meridhahi Tuhannya yakni dengan cara melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangannya.
- Sebelum menemuinya artinya sebelum mati.
(Nashaaihul ‘Ibad Sh:12)
Semoga kita selalu mendapat pertolongan untuk meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Aamiin.
Penulis adalah Guru Besar Fakultas Syari’ah UIN IB Padang, Ketua Wantim MUI Sumbar, Anggota Wantim MUI Pusat, Penasehat ICMI Sumbar, A’wan PB NU