Jeneponto, Demokratis
Pj. Bupati Jeneponto, Junaedi Bakri mendorong akses layanan keuangan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Selasa (20/2/2024).
Hal ini ia sampaikan saat memimpin rapat koordinasi (rakor) penyusunan program dan rencana aksi tim percepatan akses keuangan daerah di kantor Bank Sulselbar cabang Jeneponto.
Turut hadir OJK regional 6 SULAMPUA (Sulawesi Maluku dan Papua), Biro Ekbang Provinsi Sulsel, Sekretaris Daerah selaku koordinator tim, Asisten II, pimpinan Bank Himbara, Bank Syariah Indonesia (BSI) cabang Jeneponto, serta pimpinan perangkat daerah terkait dan Kabag Ekonomi selaku PIC TPAKD.
Dalam rakor tersebut, sejumlah strategi dan program aksi untuk meningkatkan akses keuangan bagi UMKM di Kabupaten Jeneponto tidak luput dari bahasan.
Selain mendorong optimalisasi peran Pemerintah Daerah, khususnya Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD), dalam mendorong pelaku ekonomi dan UMKM untuk mengakses layanan keuangan serta produk perbankan. Pj. Bupati menyampaikan sejumlah arahan penting lainnya seperti:
Perlunya langkah akselerasi agar tingkat literasi dan inklusi keuangan setidaknya sejajar dengan kota-kota lainnya, seperti Makassar. Sebagai wujud keseriusan terhadap rendahnya tingkat literasi dan inklusi keuangan di Kabupaten Jeneponto.
“Pada kesempatan ini kami menyampaikan apresiasi kepada seluruh pimpinan perbankan, Himbara (Himpunan Bank Milik Negara), dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atas kerjasama dan koordinasi yang telah berjalan sejauh ini,” ujarnya. (Syarifuddin Awing)