Kamis, Oktober 31, 2024

Golkar Lebih Pilih Ridwan Kamil Maju Pilgub Jabar Ketimbang Jakarta

Jakarta, Demokratis

Ketua DPD Golkar Jabar Tubagus Ace Hasan Syadzily membenarkan bahwa Ridwan Kamil (RK) memiliki dua peluang untuk maju dalam Pilkada Jakarta dan Jawa Barat (Jabar). Namun diakuinya, Golkar lebih condong mendorong RK maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar.

“Kalau DPD Golkar Jabar dan saya berdiskusi dengan Pak Doli selaku Waketum Bidang Pemenangan Pemilu kita memang ingin mendorong pak Ridwan Kamil di Jabar,” kata Ace di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/5/2024).

Akan tetapi, Ace tidak menutup fakta bahwa Jakarta memiliki nilai yang sangat strategis dalam bagi RK dan Golkar. Meskipun tidak lagi menyandang sebagai Ibu Kota, namun Jakarta masih akan menjadi pusat perekonomian Indonesia.

“Tapi Jakarta sebagai wilayah yang memiliki nilai strategis sebagai pusat bisnis perlu dilakukan pembenahan sehingga menjadi kota yang betul-betul menjadi sentra ekonomi Indonesia,” ujarnya.

Dengan demikian, Ace mengatakan nasib RK akan ditentukan melalui keputusan DPP Partai Golkar dan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga  Hartarto. Baginya, RK merupakan sosok yang tepat untuk maju dalam Pilkada serentak 2024, karena mampu menarik perhatian bukan saja dari Golkar tapi juga partai politik lain.
“Sehingga memerlukan pembicaraan dan komunikasi politik dengan parpol lain apalagi saya harus sampaikan Golkar di Jabar tidak cukup untuk mencalonkan sendiri jadi kita membutuhkan koalisi dengan parpol lain,” tuturnya.

Selain itu, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI ini juga menegaskan Partai Golkar akan menunggu kepastian tergantung dari sikap DPP. Ia menyebut kebijakan tentang penetapan siapa yang nanti akan dicalonkan di Jakarta tergantung dari sejauh mana partai yang lain juga menetapkan calon gubernurnya.

“Jadi kita lihat saja dinamikanya,” tuturnya. (EKB)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles