Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hikmah Pagi

Oleh Prof. Dr. H. Asasriwarni, MH

Sebagian ulama ahli hikmah mengatakan bahwa:

Di hadapan takwa itu terdapat 5 tanjakan, barang siapa yang dapat melaluinya dia dapat meraih takwa, yaitu:

  1. Ia memilih sesuatu yang berat dan meninggalkan hidup bersenang-senang.
  2. Ia memilih capek dan meninggalkan santai.
  3. Memilih kelemahan dan meninggalkan kegagahan.
  4. Memilih diam dan meninggalkan berbicara yang tidak bermanfaat.
  5. Memilih maut daripada hidup.

Keterangan:

Yang dimaksud mati di sini, menurut ahli Allah, adalah:

“Menaklukkan hawa nafsu,

Barang siapa yang dapat menaklukkan hawa nafsunya, maka dia hidup sejahtera.”

Mati itu ada 4 macam:

  1. Matinya rasa marah (mati merah)
  2. Matinya rasa lapar (mati putih)
  3. Matinya keinginan untuk berpakaian bagus (mati hijau)
  4. Matinya rasa gengsi atas penghinaan orang lain (mati hitam)

(Nashaaihul ‘Ibad Sh:36)

Semoga kita selalu mendapat pertolongan untuk meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Aamiin.

Penulis adalah Guru Besar Fakultas Syari’ah UIN IB Padang, Ketua Wantim MUI Sumbar, Anggota Wantim MUI Pusat, Penasehat ICMI Sumbar, A’wan PB NU

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles