Rabu, November 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Srikandi PKB Lina Marlina Mendapat Dukungan Penuh Dari Perempuan Bangsa PKB Kabupaten Subang Dalam Kontestasi Pilkada 2024

Subang, Demokratis

Perempuan Bangsa PKB Kabupaten Subang telah menyatakan dukungannya untuk kader internal mereka, Lina Marliana, dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Subang mendatang.

Dikutip dari lampuhijau.co.id Sekretaris Perempuan Bangsa Kabupaten Subang Dian Hardianti Ningrum, menyatakan Perempuan Bangsa PKB Kabupaten Subang Dukung Lina Marliana maju Pilkada 2024.

Dian menegaskan bahwa Lina Marliana adalah sosok yang tepat untuk membawa perubahan positif bagi Kabupaten Subang.

“Kami sangat percaya bahwa Lina Marliana memiliki kemampuan dan integritas yang tinggi untuk memimpin Subang ke arah yang lebih baik,” ujar Dian, Senin (29/7/2024).

Lina Marliana, yang merupakan Pembina Perempuan Bangsa serta Wakil Ketua DPRD Kabupaten Subang periode 2019-2024, telah menunjukkan dedikasi dan kepemimpinannya selama menjabat.

Pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 yang digelar Februari lalu, Lina Marliana berhasil meraih hampir 9.000 suara, sebuah basis yang cukup konkrit yang menjadi modal kuat bagi Lina untuk maju dalam Pilkada Subang.

Dian menambahkan bahwa Perempuan Bangsa akan memberikan dukungan penuh dan pembekalan yang diperlukan kepada Lina Marliana untuk memastikan kesiapan menghadapi tantangan Pilkada.

“Kami akan memastikan bahwa Lina Marliana siap menghadapi berbagai tantangan dan memiliki visi yang jelas untuk kemajuan Kabupaten Subang,” tegasnya.

Isu mengenai keterlibatan politisi perempuan dalam pemerintahan semakin mendapat perhatian dalam beberapa tahun terakhir.

Dian menyoroti pentingnya peran perempuan dalam politik dan bagaimana kehadiran mereka dapat membawa perspektif baru serta solusi inovatif untuk masalah-masalah yang mencuat ke permukaan.

“Keterlibatan perempuan dalam politik bukan hanya tentang kesetaraan gender, tetapi juga tentang meningkatkan kualitas keputusan politik dengan membawa perspektif yang lebih beragam,” kata Dian.

Langkah Perempuan Bangsa PKB Kabupaten Subang ini diharapkan dapat menginspirasi kader-kader partai lainnya untuk lebih aktif berpartisipasi dalam dunia politik serta membangun kepercayaan publik terhadap partai.

“Kami mengajak seluruh masyarakat Subang untuk mendukung dan memberikan kesempatan kepada Lina Marliana dalam Pilkada mendatang,” tutup Dian.

Dengan adanya dukungan ini, Perempuan Bangsa PKB Kabupaten Subang menunjukkan keseriusannya dalam menciptakan pemimpin yang mampu membawa Kabupaten Subang menuju perubahan yang lebih baik, sekaligus memajukan agenda kesetaraan gender dalam dunia politik. (Abdulah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles