Jumat, September 20, 2024

Hikmah Pagi

Oleh Prof. Dr. H. Asasriwarni, MH

Usman ra. berkata,

“Hedaknya seorang mukmin merasa takut dalam 6 hal, yaitu:

  1. Takut kepada Allah kalau-kalau Allah mencabut keimanan darinya.
  2. Takut kepada malaikat khafadzah kalau-kalau mereka menuliskan sesuatu yang memalukan pada hari kiamat.
  3. Takut kepada setan kalau-kalau dia merusak pahala amalnya.
  4. Takut kepada malaikat Izra’il kalau-kalau dia mencabut nyawa dalam keadaan lupa diri kepada Allah.
  5. Takut kepada dunia kalau-kalau dunia itu membuat dia terlena.
  6. Takut kepada keluarganya sendiri kalau-kalau dia menyibukkan mereka dan mereka pun menyibukkannya, sehingga mereka lupa akan mengingat Allah.

(Nashaaihul ‘Ibad Sh:44)

Semoga kita selalu mendapat pertolongan untuk meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Aamiin.

Penulis adalah Guru Besar Fakultas Syari’ah UIN IB Padang, Ketua Wantim MUI Sumbar, Anggota Wantim MUI Pusat, Penasehat ICMI Sumbar, A’wan PB NU

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles