Kamis, September 19, 2024

Bersama Paslon RKN-Feri Buya, Masyarakat Lasahan Optimis Mengulang Memori Indah 2015

Limapuluh Kota, Demokratis

Masyarakat Lareh Sago Halaban saat Pilkada 2015 pernah menjadi bagian integral dari kemenangan Paslon Irfendi Arbi-Ferizal Ridwan.

Euforia 9 tahun lalu tersebut coba diulang lagi dengan menjadi bagian dari kemenangan RKN-Feri Buya pada Pilkada Limapuluh Kota, 27 November mendatang.

Uniknya tokoh yang mereka usung tetap sama yakni: Ferizal Ridwan atau biasa disapa Feri Buya, yang kali ini berpasangan dengan Calon Bupati Termuda Sumatera Barat, Rizki Kurniawan Nakasri (RKN).

Ketokohan Feri Buya bagi masyarakat Lareh Sago Halaban yang terdiri dari 8 nagari sepertinya belum bergeming, buktinya saat bersilaturahmi di salah satu rumah warga, sekira 700-an orang turut hadir.

Rumah Asrul (anggota DPRD 50 Kota dari PKB) yang berada di Jorong Pakan Raba’a, Selasa (17/9/2024) menjadi saksi tentang antusiasme warga menyambut dan bersilaturahmi Paslon RKN-Feri Buya.

Mereka percaya dengan mengantarkan putra terbaik mereka (Feri Buya) kembali ke “pelaminan” akan membawa kebaikan bagi daerah mereka (Lasahan).

700-an warga yang hadir berasal dari 4 nagari (Batu Payuang, Bukik Sikumpa, Balai Panjang, Labiah Gunuang).

“Alhamdulilah dan terima kasih atas segala antusias dan dukungan dari warga Lareh (Lasahan), setelah ini mudah-mudahan akan kita jemput lagi dukungan dari 4 nagari Lainnya (Halaban, Ampalu, Tanjuang Gadang, Sitanang),” optimis Feri Buya.

“Insya Allah Kami (RKN-Feri Buya) jika menang, tidak akan ‘pecah kongsi’, karena kami sudah berkomitmen selalu bersama dan bahu-membahu untuk membangun Kabupaten Limapuluh Kota tercinta,” imbuh Feri Buya.

Selanjutnya Feri Buya menukuk, “Langkah strategis selanjutnya yang akan kami upayakan adalah menjemput dukungan dengan menyurati 37.000-an warga yang memberikan dukungan kepada saya saat maju sebagai calon independen dan itu ada data dan peta persebaran suaranya, insya Allah bersama RKN-Feri Buya Limapuluh kota kembali berjaya!”

Pada kesempatan yang sama, Calon Bupati Limapuluh Kota dari Partai Nasdem dan PKB, RKN mengamini “bestie”-nya tersebut.

“Insya Allah, kita menang dan akan membangun Limapuluh Kota berbasis gagasan, ide, kreatifitas, kemandirian dan memanfaatkan sumber daya yang dimiliki daerah kita sebagai sumber PAD,” terang RKN. (RH)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles