Tapteng, Demokratis
Tidak hanya membantu keluarga kurang mampu, personil Polres Tapanuli Tengah (Tapteng) terus berbagi kasih dengan lapisan masyarakat terdampak wabah virus Corona. Kali ini, dipimpin langsung Kapolres AKBP Sukamat SK SIK MH, personil kepolisian berbagi kasih dengan anak-anak panti asuhan.
Didampingi Wakapolres Kompol H Rohkmat SH MH, Kabag Sumda Kompol Syahrul SH MH, Kasat Reskrim AKP Sisworo SH, Kasat lantas AKP Nasrul S.Kom SIK, Kanit Ekonomi Ipda Zul Efendi, dan Kanit Resum (Jatanras) Ipda Totok CW SH, AKBP Sukamat menyambangi panti asuhan Namira di Jalan Sultan Singengu, Kelurahan Sibuluan Baru, Kecamatan Pandan, Â Tapteng, Selasa (21/4).
AKBP Sukamat menyerahkan bantuan paket sembako berupa 10 sak beras, 10 liter minyak goreng, 10 kg gula pasir, 10 kotak mie instan, dan 10 kotak teh celup. Diharapkan, distribusi bantuan sembako dapat meringankan pengurus panti dalam memenuhi kebutuhan anak-anak asuh yang bermukim di panti.
kepada awak media, AKBP Sukamat mengatakan, pemberian bantuan paket sembako kepada pengurus panti asuhan merupakan bentuk kepedulian antar sesama dalam menghadapi dampak covid 19. Ia tidak menampik jika pendemi Covid-19 telah melumpuhkan kehidupan bermasyarakat di segala lini.
Banyaknya sektor usaha yang tergerus akibat kebijakan Work From Home (WFH) maupun penundaan kegiatan yang melibatkan kerumunan warga, sangat berdampak akan jumlah bantuan yang diterima pengelola panti asuhan. Dalam situasi sulit seperti ini, Sukamat berharap semua elemen bisa bergerak, bersatu, dan saling membantu dengan apapun yang dimilikinya.
“Intinya, kita harus bersatu dan saling membantu dalam menghadapi dampak covid 19,” ujar Sukamat.
Sukamat berharap bantuan paket sembako yang diberikan tidak di nilai dari jumlahnya, tapi ketulusan hati seorang ayah yang yang ingin berbagi dengan anak-anaknya. Ia juga menegaskan jika pihaknya akan selalu berada pada garda terdepan membantu permasalahan kemanusiaan tanpa sekat apapun.
“Kita adalah ayah dari anak-anak yatim ini. Semoga silaturrahmi ini penuh dengan keberkahan,” pungkasnya. (MH)