Selasa, Oktober 1, 2024

Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2024 Tingkat Kota/Kabupaten Sukabumi di Tempat Berbeda

Sukabumi, Demokratis

Pelaksanaan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2024 tingkat Kota dan Kabupaten Sukabumi digelar di dua tempat berbeda, Selasa (1/10/2024). Kota Sukabumi digelar di Plasa Balai Kota, sedangkan Kabupaten Sukabumi di lapangan Alun-alun Plabuhanratu. Pimpinan upacara pejabat Wali Kota Kusmana Hartadji, dan Kabupaten Sukabumi dipimpin langsung oleh Dandim 0622/Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra.

Penjabat Wali Kota Kusmana Hartadji mengucapkan Ikrar Kesaktian Pancasila yang berisikan ketegasan sikap Bangsa Indonesia untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Penjabat Wali Kota juga menyampaikan bahwa sejak Kemerdekaan Republik Indonesia, telah terjadi rongrongan baik dari dalam maupun luar negeri yang mengancam keutuhan NKRI. Hal ini menurutnya bisa saja disebabkan kelengahan Bangsa Indonesia dalam mewaspadai kegiatan yang berupaya menumbangkan Pancasila sebagai ideologi negara.

“Oleh karena itu, seluruh pihak untuk memperkokoh NKRI dengan menjaga semangat kebersamaan yang dilandasi nilai-nilai luhur ideologi Pancasila,” pungkasnya.

Di tempat terpisah, Dandim 0622 Kabupaten Sukabumi Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra menyatakan, Hari Kesaktian Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Oktober. Peringatan ini tidak luput dari peristiwa G30S PKI yang mengakibatkan gugurnya 6 jenderal dan 1 perwira pertama TNI AD di pergantian malam 30 September ke 1 Oktober 1965 kala itu.

Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra mengajak kepada generasi muda untuk menjaga dan memelihara rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

“Saya selaku generasi muda dan penerus bangsa tentunya merasa bangga terhadap Pancasila yang telah dibentuk oleh pendahulu kita,” terangnya.

Dandim menegaskan generasi muda untuk menanamkan rasa tali persaudaraan terhadap cinta terhadap tanah air. Dengan begitu, melalui peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini harus dijadikan sebagai momentum untuk melestarikan, mengamalkan, mengembangkan dan mempromosikan Pancasila sebagai sumber nilai yang telah teruji dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Kita harus cinta dan memahami arti dari nilai-nilai dasar Pancasila,” tandasnya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi H Ade Suryaman menambahkan generasi muda bangsa harus betul-betul menggaungkan nilai-nilai 5 dasar Pancasila yakni nilai ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai persatuan, nilai kerakyatan, dan nilai keadilan. (Iwan)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles