Kota Tasikmalaya, Demokratis
Berbagai kegiatan bakti sosial yang dilakukan selama masa pandemi Covid-19 ini baik dari elemen masyarakat, Ormas, LSM, Fraksi Partai dan lain sebagainya merupakan satu bukti kepedulian sosial untuk mewujudkan rasa kebersamaan dengan berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan akibat dampak pandemi ini yang belum tahu kapan akan berakhir.
Kali ini Jurnalis APG yang tergabung dalam Aliansi Pewarta Giat Tasikmalaya dari 11 media online termasuk salah satunya demokratis.co.id ini merangkul Kang H Yanto Oce seorang dermawan juga pengusaha cukup dikenal di Kota Tasikmalaya dengan menyantuni anak yatim dan jompo sekaligus membagikan masker di Yayasan Wadhi Barkah Kp Lengo RT 2 RW 10 Kelurahan Bantarsari Kecamatan Bungursari, Ahad (10/5/2020).
Kegiatan bakti sosial ini dimulai dari Jl Leuwidahu Kaler Kelurahan Parakannyasag Kecamatan Indihiang dengan menyantuni seorang jompo berusia 75 tahun bernama Mak Mini berupa paket sembako. Dilanjutkan ke Yayasan Wadhi Barkah menyantuni puluhan anak yatim dan jompo dengan paket nasi bungkus dan uang sekaligus diteruskan bagi-bagi ratusan masker bagi para pengguna jalan di seputaran Alun-alun Indihiang.
Koordinator APG Tasikmalaya Dadang Suhendar mengatakan, mengawali di bulan suci Ramadhan bertepatan dengan malam Nuzulul Qur’an 17 Ramadhan ini para Jurnalis APG baru bisa memberikan santunan. “Biasanya kami sering dikunjungi para agnia setiap bulan Ramadhan. Namun dengan adanya Covid-19 ini kondisinya menurun. Mudah-mudahan dengan pemberian santunan dari agnia ini bisa menjadi barokah dan pahala yang berlipat ganda buat semuanya,” ucapnya.
Menurut Dadang, bantuan paket sembako ini disalurkan dan diterima langsung para anak yatim dan jompo di rumah masing-masing agar tepat sasaran dan bermanfaat bagi penerima. “Ini upaya untuk mengurangi beban warga yang terkena dampak Covid-19 dan kejutan di bulan Ramadhan membagikan paket nasi bungkus jelang buka puasa. Juga rasa terima kasih pada Kang H Yanto Oce, diharapkan langkah beliau dapat diikuti oleh para dermawan lainnya,” jelasnya di sela pembagian paket sembako tersebut.
Sementara Ir Ayi Darajat Dewan Penasehat APG menuturkan, aksi sosial Jurnalis APG lawan Covid-19 ini merupakan edukasi pencegahan memutus mata rantai penyebaran virus sekaligus memperkuat solidaritas, mengingat diprediksi masih akan berlangsung lama dan dimungkinkan terjadinya guncangan sosial. Dengan kebersamaan, lanjut dia, kita akan mampu bertahan dalam kondisi apapun juga.
Solidaritas sosial ini dimunculkan ke permukaan sebagai upaya menjaga harapan masyarakat dan menjadi inspirasi bermanfaat jika ditiru ulang oleh yang lain secara masif. “Upaya ini hanya untuk merealisasikan niat baik di bulan baik bertepatan dengan Nuzulul Qur’an. Mudah-mudahan membawa berkah buat semua dan pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir,” terangnya.
Masih di tempat yang sama, Pengurus Yayasan Wadhi Barkah Ust Edi Ruhaedi menuturkan ‘Jazakallahu Khairan Khatsiron’ atas kepedulian APG (Aliansi Pewarta Giat) Tasikmalaya yang sudah memberikan sebagian rizkinya kepada anak yatim binaannya. “Mereka sangat membutuhkan uluran tangan para agnia di tengah pandemi Covid-19 ini,” urainya singkat. (Eddinsyah)