Karawang, Demokratis
Iptu Anwar Udin, SH, MH, selaku Kepala Operasi Lantas (KBO) Lantas Polres Karawang, adalah sosok seorang petugas yang ulet dan tak mengenal lelah menjalankan tugasnya sebagai KBO.
Ia memangku jabatan KBO Lantas sudah bertahun-tahun lamanya. Kapolres sudah berapa kali gonta-ganti, namun jabatan Anwar Udin tak pernah berubah dan bergeser. Ia selalu dipercayakan di bagian operasi di jajaran Lantas Polres tersebut.
KBO Lantas Polres Karawang, Anwar yang gemar disapa namanya itu, adalah seorang petugas dari jajaran Polantas yang melaksanakan tugas dengan tulus dan tidak mengenal lelah.
Dimana ada kegiatan atau operasi dan unjuk rasa, Anwar Udin selalu hadir dan tak pernah absen. Ia tergolong seorang petugas kepolisian yang patut diacungi jempol.
Anwar Udin sejak Senin (20 s/d 23) ini, ikut terjun dalam operasi gabungan terkait dengan kendaraan tidak mendaftar ulang (KTMDU) atau disebut operasi kendaraan penunggak pajak yang dilaksanakan oleh Bapenda Provinsi Jawa Barat Cabang Karawang.
Ia bersama anggota petugas kepolisian dari jajaran Lantas Polres Karawang maupun dari CPM dan petugas gabungan lainnya, ikut melaksanakan penindakan terhadap kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat yang berlokasi di depan Mega Mall Karawang.
“Tugas ini sebagai amanah, maka kita jalankan dengan tulus hati dan tak mengenal lelah. Hujan maupun terik matahari yang begitu panas, tugas tetap kita jalankan dan dipertanggungjawabkan,” kata KBO Lantas Polres Karawang, Iptu Anwar Udin, SH, MH, kepada Juanda Sipahutar wartawan Demokratis saat ia melaksanakan operasi gabungan KTMDU tersebut.
Bebicara soal penertiban lalu lintas di lapangan, Anwar Udin selalu getol menertibkan supaya arus lalu lintas di wilayah hukum Polres Karawang terus dapat berjalan lancar.
Ia mengakui bahwa jabatan KBO Lantas yang diembannya sudah cukup lumayan lama. Ia juga berterima kasih kepada pimpinan yang masih memberikan kepercayaan terhadap dirinya memundak jabatan sebagai Kepala Bagian Operasi Lantas di Polres Karawang, Jawa Barat.
“Saya sudah agak lama di KBO Lantas. Bahkan sudah berapa Kapolres diganti, saya tetap KBO Lantas,” pungkasnya. (Juanda Sipahutar)