Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Baznas Provinsi Jabar Bersama Baznas Kota Sukabumi Salurkan Gerobak Sekaligus Grand Opening Z-Chick

Sukabumi, Demokratis

Baznas Provinsi Jawa Barat melalui Lembaga Perberdayaan Ekonomi Mustahik (LPEM) bersama Baznas Kota Sukabumi meyalurkan gerobak sekaligus melakukan grand opening Z-Chick di Baznas Kota Sukabumi Jl Veteran II No 2 Gunung Puyuh, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Rabu (23/6/2021).

Ketua II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Baznas Provinsi Jawa Barat Ali Khosim mengatakan, penyaluran grobak kepada 10 mustahik sekaligus launching Z-Chick yang merupakan salah satu program yang diinisaiasi oleh Baznas Provinsi Jawa Barat untuk memberdayakan para mustahik.

“Teknis peyaluran gerobak Z-Chick tersebut kepada mustahik yang terpilih dengan beberapa peyeleksian dan keinginan yang kuat serta motivasi yang kuat ketika diperdayakan akan sunguh- sunguh serta ulet dalam berusaha,” ungkapnya.

Ali Khosim  menuturkan, mustahik yang sudah menerima gerobak dan usahanya sudah berjalan kedepannya akan dilakukan pendampingan yang intensif dengan waktu minimal 1 atau 2 bulan dan maksimal 1 atau 2 tahun sehingga status mereka akan berubah menjadi muzaki (orang yang layak berinfak).

“Progam ini akan dilaksanakan ke seluruh wilayah Jawa Barat dan akan dilaksanakan secara bertahap. Jadi, Kota Sukabumi bukan pertama kalinya program yang diluncurkan oleh LPEM Baznas Jabar,” ungkapnya.

Menurutnya, program Z-Chick ini bisa jadi salah satu solusi dalam menuntaskan kemiskinan di dàerah yang ada di Jawa Barat. “Apalagi di masa pandemi Covid-19 masyarakat banyak yang tedampak. Nah, di sini peran LPEM Baznas hadir untuk menyapa dan kewajiban untuk memeberikan solusi, sehingga masyarakat yang terpuruk dalam kodisi sekarang ini bisa bangkit,” ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua Baznas Kota Sukabumi H Fiki Kusumawijaya memaparkan, gerobak serta perlengkapan penggorengan dan lain-lainnya yang diterima 10 mustahik senilai Rp 15 juta per satu orang mustahik.

“Mustahik yang sudah menerima gerobak sebelumnya sudah medapatkan pelatihan khusus cara mengolah daging ayam menjadi ayam tepung siap saji,” tuturnya.

Selain itu, menurutnya, penempatan berjulan Baznas Kota Sukabumi juga sudah bekerjasama dengan pemerintah setempat baik dengan pengelola wilayah maupun pengelola pasar.

“Diharapkan masyaràkat bisa menerima dan bisa membeli. Karena kalau mereka membeli fried chicken di gerobak Z-Chicken sama mereka berinfak kepada Baznas dan nantinya akan disalurkan kembali kepada yang berhak menerimanya,” harapnya. (Iwan)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles