Rabu, Juni 26, 2024

Berkisar Ribuan Jamaah Idul Adha 1445 H Padati Lapangan Kel. Bontoa Binamu Jeneponto

Jeneponto, Demokratis

Pelaksanaan shalat berjamaah Idul Adha 10 Zulhijjah 1445 H, kali ini nampak terlihat secara kasat mata berkisar ribuan warga jamaah muslim/muslimah memadati lapangan Kel. Bontoa Kec. Binamu Kabupaten Jeneponto SulSel pada Senin (17/6/2024).

Dari hasil pengecekan panitia, ada terhitung 1005 orang jamaah Idhul Adha warga Kelurahan Bontoa yang terdiri dari 5 lingkungan membanjiri lapangan pelaksanaan Id, di depan Kantor Kelurahan Bontoa sebagai sentra tempat melaksanakan shalat Idhul Fitri maupun shalat Idhul Adha di setiap tahunnya.

Pada pidato seragam Pj. Bupati Jeneponto, Junaedi B, S.Sos MH, yang disampaikan oleh Kepala Kelurahan Bontoa, Syuaib, S.Sos Silang, mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Jeneponto, agar menanam pohon sebanyak-banyaknya dan tidak membabat hutan secara liar karena dapat mengakibatkan longsor, erosi ataupun banjir sehingga bisa merusak lingkungan secara keseluruhan.

Lanjut disampaikannya pula, melalui pidato seragam Pj Bupati Jeneponto tersebut, bahwa kuota pupuk bersubsidi, dengan upaya Pemkab Jeneponto, sehingga bertambah hampir dua kali lipat dari tahun sebelumnya.

Dari penambahan kuota pupuk bersubsidi tersebut, baik jenis pupuk urea maupun NPK pada tahun kemarin atau tahun 2023 sebanyak 14 ribu ton bertambah menjadi 27 ribu ton dari anggaran APBN 2024.

Lebih lanjut dikatakannya, bahwa yang perlu kita ketahui bersama, kalau anggaran pembangunan infrastruktur jalan baik yang rusak ringan maupun rusak berat sekitar 274 kilo meter dengan anggaran 17 miliar rupiah dari APBD dan akan bertambah menjadi 90 miliar rupiah dari APBN untuk alokasi anggaran tahun 2024.

Dan yang lebih penting lagi, adalah maraknya peredaran narkoba di daerah ini yang dapat merusak generasi penerus yang produktif, maka dari itu mari kita sama-sama menjauhi, mencegah dan sekaligus memberantas peredaran narkoba dengan cara mengawasi atau melaporkan ke pihak APH ketika melihat atau mengetahui tempat peredaran narkoba dimaksud. (Syarifuddin Awing)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles