Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bupati Subang dan Wakil Bupati Subang Lepas 374 Calon Jemaah Haji ke Tanah Suci

Subang, Demokratis

Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi melepas keberangkatan calon jemaah haji Kabupaten Subang kloter 6 KJT yang diberangkatkan dari Wisma Haji Subang menuju Embarkasi Indramayu, Jumat (2/6/2023).

Kepala Kementerian Agama Kabupaten Subang H. Ali Mashuri menyampaikan bahwa pihaknya memberangkatkan calon jemaah haji pada kloter 6 KJT ini berjumlah 374 ditambah para petugas kloter 8 orang.

“InshaAllah bahwa besok diberangkatkan dari asrama haji Indramayu pukul 16.00 dan akan terbang menuju ke Madinah pukul 20.00 dan tiba pada pukul 03.20 waktu Saudi Arabia,” ujarnya.

Menutup sambutannya ia mengatakan bahwa calon jemaah haji akan kembali 15 Juli pada pukul 06.30 di Bandara Kertajati Majalengka.

Dalam sambutannya Bupati Subang H. Ruhimat atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji. “Semoga lancar dalam keberangkatannya begitu juga kepulangannya,” lanjutnya.

Ia mengingatkan agar calon jemaah haji saling bergotong royong dan membantu saat melaksanakan ibadah haji.

“Untuk calon jemaah haji agar saling membantu terutama calon jemaah haji yang muda untuk membantu para calon jemaah haji lansia,” tegasnya.

Ia berharap kepada calon jemaah haji Kabupaten Subang untuk dapat kembali ke Subang dengan selamat dan menjadi haji yang mabrur.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Jajaran Forkopimda Kabupaten Subang, Ketua TP. PKK Kabupaten Subang, Sekretaris Daerah Subang, para Asda, Kepala Pengadilan Agama, Ketua MUI, Ketua Baznas, Ketua Kelembagaan Kabupaten Subang, Para Kepala OPD terkait, Kabag Kesra Setda Subang dan para calon jemaah haji. (Abdulah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles