Manduamas, Demokratis
Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-75 Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah Tahun 2020 di Kecamatan Manduamas, Kabupaten Tapanuli tengah, Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah serahkan hadiah kepada Pemenang Turnamen Bola Voli Bupati Cup Tahun 2020 Kecamatan Mandumas yang digelar di Lapangan Sepakbola Mandumas Kecamatan Manduamas, Rabu (26/8/2020) sore.
Masyarakat yang hadir memadati acara itu antusias menyambut kedatangan Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah sambil menyanyikan dan meneriakkan yel-yel dukungan atas pembangunan yang dilaksanakan di Kecamatan Manduamas selama kepemimpinan Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Darwin Sitompul.
Salah seorang Tokoh Masyarakat Manduamas, Halasan Harianja mengucapkan, “Kami dari Kecamatan Manduamas, Penatua Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati Bapak Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama dengan Pimpinan DPRD dan Anggota DPRD. Izinkan kami menyampaikan aspirasi dan menyampaikan kebanggan kami kepada Bapak Bupati. Kami mengucapkan teruma kasih kepada Bapak Bupati dan Bapak Wakil Bupati yang telah mewujudkan pembangunan di Kecamatan Manduamas. Kami mendukung visi dan misi Bapak Bupati dan Bapak Wakil Bupati karena kami sudah merasakan pembangunan yang ada di Kecamatan Manduamas, sungguh sangat membanggakan,” kata Halasan Harianja.
Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani dalam sambutannya saat menutup Turnamen Bola Voli Bupati Cup Kecamatan Manduamas Tahun 2020 mengucapkan terima kasih dan terharu atas perhatian dan dukungan masyarakat yang memadati Lapangan Sepakbola Manduamas.
“Saya mengucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungan masyarakat yang begitu antusias pada acara penutupan dan penyerahan hadiah Turnamen Bola Voli Bupati Cup Kecamatan Manduamas Tahun 2020 ini. Selaku Putera Daerah, kami bersama Bapak Wakil Bupati berkomitmen untuk bekerja keras membangun Kabupaten Tapanuli Tengah ini untuk kesejahteraan masyarakat. Doakan kami diberi kesehatan dan kekuatan untuk dapat mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah ini,” kata Bupati Tapanuli Tengah.
Selanjutnya, Bupati Tapanuli Tengah mengucapkan selamat kepada para Pemenang Turnamen Bola Voli Bupati Cup.
“Saya ucapkan selamat kepada para Pemenang Turnamen Bola Voli Bupati Cup ini. Kepada para Pemenang, jangan sombong dan yang kalah jangan berkecil hati. Rajin berlatih dan tingkatkan kemampuan,” kata Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani. Bupati juga berpesan agar generasi muda menghindari narkoba, judi, dan perbuatan yang tidak terpuji.
Diakhir acara, Bupati Tapanuli Tengah menyerahkan Piala, Piagam Penghargaan, dan Uang Pembinaan kepada para Pemenang Turnamen Bola Voli Bupati Cup Tahun 2020 Kecamatan Manduamas.
Bupati Tapanuli Tengah bersama Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah juga membagikan 500 buah Hand Sanitizer kepada para Pemenang Turnamen Bola Voli dan Masyarakat. Dalam waktu dekat, Bupati akan mendistribusikan lagi 5.000 Hand Sanitizer kepada Masyarakat Kecamatan Manduamas dan berpesan untuk disiplinnya menerapkan protokol kesehatan.
Para Pemenang Turnamen Bola Voli Bupati Cup Tahun 2020 Kecamatan Mandumas, yaitu Juara 1 Desa Manduamas Baru, Juara 2 Kelurahan Binjohara, Juara 3 Desa Manduamas Lama, Juara Harapan I Desa Sarma Nauli.
Acara Penutupan Turnamen Bola Voli Bupati Cup Kecamatan Manduamas Tahun 2020 ini berlangsung semarak. Meskipun hujan turun dengan derasnya, Bupati dan rombongan beserta seluruh masyarakat antusias memeriahkan acara itu. Penutupan Turnamen ini juga dihibur dengan penampilan Ridwan LIDA.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Camat Manduamas beserta seluruh jajaran, Forkopimka Manduamas, Lurah dan Kepala Desa jl seluruh Kecamatan Mandumas, Tim Bola Voli, Ofisial, Wasit/Juri, Tokoh Masyarakat, dan Masyarakat Kecamatan Mandumas. (MH)