Coco Gauff melaju ke semifinal China Open untuk tahun kedua berturut-turut setelah bangkit dari ketertinggalan melawan Yuliia Starodubtseva.
Petenis unggulan keempat itu kalah pada set pertama sebelum bangkit untuk menghentikan wakil Ukraina itu dengan skor 2-6, 6-2, dan 6-2 pada Kamis (3/10/2024), malam WIB.
Gauff yang saat ini menempati peringkat keenam dunia itu menjalani tahun yang sulit setelah gagal mencapai final Grand Slam dan kalah di babak ketiga Olimpiade Paris 2024.
China Open 2024 merupakan semifinal WTA 1000 ketiga bagi petenis Amerika Serikat berusia 20 tahun tersebut pada tahun ini dan yang pertama sejak Roma.
Ia merupakan semifinalis termuda berturut-turut di China Open sejak Maria Sharapova mencapai prestasi tersebut pada 2004 dan 2005.
Gauff selanjutnya akan menghadapi unggulan ke-15, Paula Badosa, pada Sabtu, 5 Oktober 2024, untuk memperebutkan tempat di final pertamanya sejak menang di Auckland pada Januari 2024.
Jika menang maka ini adalah final pertama Gauff di turnamen level WTA 1000 sejak dia mengukir kemenangan di turnamen Cincinnati pada musim panas lalu.
Di atas kertas, Badosa unggul menang kalah 3-2. Pada tahun ini, Gauff memenangi satu-satunya pertemuan mereka di lapangan tanah liat di Roma.
Sementara itu, Badosa mencapai empat besar di China Open 2024 dengan mengalahkan wakil tuan rumah, Zhang Shuai, dalam pertandingan dua set langsung.
Petenis Spanyol ini menang atas petenis wildcard tersebut dengan skor 6-1 dan 7-6 (7-4) dalam waktu satu jam 23 menit. Pada laga ini Badosa dipaksa harus bangkit dari ketertinggalan 1-3 di set kedua.
Badosa menduduki peringkat 140 dunia awal tahun ini, tetapi naik ke peringkat 19 setelah 28 kemenangan dalam 35 pertandingan sejak Mei 2024. (Rio)