Selasa, November 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Di Usia Ke-16 Tahun, PDAM Tirta Anom Dinyatakan Sehat oleh BPKP

Banjar, Demokratis

Lewat acara yang sederhana, PDAM Tirta Anom Kota Banjar menggelar syukuran hari ulang tahun yang ke-16, di kantor PDAM Banjar, Kota Banjar, Rabu (24/6/2020).

Hadir dalam kesempatan tersebut itu, Wali Kota Banjar, Hj Ade Uu Sukaesih, Asda 2, Agus Eka Supena, Kapolres Banjar, AKBP Melda Yanny SIK MH, serta Dirut PDAM Tirta Anom Banjar, E Fitrah Nurkamilah, beserta karyawan-karyawati PDAM Tirta Anom Banjar.

Wali Kota Banjar, mengucapkan selamat kepada PDAM Tirta Anom Banjar dengan usianya yang ke-16 serta telah dinyatakan sehat oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

“Terima kasih kepada ibu Direktur yang sudah susah payah membangun PDAM, dimana kemarin mengalami kebocoran kini sudah diperbaiki. Selamat juga kepada PDAM yang kini sudah dinilai oleh BPKP dengan predikat sehat,” terangnya.

PDAM Tirta Anom Banjar yang rencananya tahun ini akan mengembangkan sayap bisnis tambahan yaitu air kemasan, Wali Kota sangat mengapresiasi dan menyambut baik dengan rencana tersebut.

“Kalau bisa ada tulisan Patroman-nya ya, nanti bisa untuk memasok kantor-kantor dinas yang ada di Pemerintahan di Kota Banjar, tinggal mempersiapkan, semoga tahun ini bisa berjalan lancar, mohon doanya saja,” pungkasnya.

Pada kegiatan tersebut, Wali kota Banjar, diberi potongan nasi tumpeng oleh Direktur Utama PDAM Banjar, sekaligus memberikan penghargaan bagi para karyawan-karyawati PDAM Banjar, di antaranya pegawai yang purnabakti periode 2020, kemudian pegawai yang berprestasi, dan pegawai dengan masa kerja lebih dari 24 tahun.

“Harapan kami pasti ingin lebih baik dan maju, lewat motto TOP (Tunjukkan Optimalisasi Pelayanan), otomatis targetnya ke masyarakat, dimana kita seperti apa pelayanan ke masyarakat nantinya, makanya dengan indikator dari BPKP kita sehat, berarti harus lebih baik lagi. Selain ke masyarakat, kesejahteraan para karyawan juga harus diperhatikan. PDAM tidak akan maju juga tanpa dukungan dari berbagai pihak, di antaranya dukungan pemerintahan, sehingga bisa sejalan,” kata Dirut PDAM Banjar, E Fitrah Nurkamilah. (Deni)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles