Purwakarta, Demokratis
Partai Demokrat Kabupaten Purwakarta terus melakukan pembenahan di dalam, seperti Minggu, 08 Desember 2019, Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten Purwakarta mengadakan program Musyawarah Anak Cabang (Musancab) Partai Demokrat yang dihadiri oleh seluruh Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) se Kabupaten Purwakarta hadir memenuhi ruang aula Hotel Intan. Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Jawa Barat Ir Irpan Suryanegara yang juga Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat periode 2009-2014, dan Wakil Ketua DPRD Provinsi periode 2014 – 2019 beserta pengurus DPD PD Jabar, Ketua DPC PD Kabupaten Purwakarta, Ketua DPAC 17 Kecamatan serta 183 Ketua Ranting tingkat desa.
Ketua DPD Partai Demokrat Ir Irpan Suryanegara kepada sejumlah wartawan menjelaskan partai yang dipimpinnya terus melakukan pembenahan infrastruktur partai seperti yang dilaksanakan hampir setahun yang lalu sudah dilaksanakan Musyawarah Cabang se Provinsi Jawa Barat di Bandung secara serentak.
“Setelah itu, kita sekarang ini membenahi pengurus tingkat kecamatan yang disebut di Partai Demokrat Dewan Pimpinan Anak Cabang atau DPAC kecamatan. Agendanya yaitu untuk memilih pimpinan atau ketua di tingkat kecamatan,” jelas Ir Irpan.
Menurutnya, setelah DPAC terbentuk di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Purwakarta, DPC Partai Demokrat Purwakarta segera membentuk pengurus tingkat desa atau Pengurus Ranting (DPRT) di seluruh desa yang ada di wilayah DPC Kabupaten Purwakarta.
“Saya instruksikan kepada Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Purwakarta supaya memenangkan segala hajat politik secara nasional maupun tingkat daerah,” pungkas Irpan Suryanegara.
Sementara di tempat dan waktu yang sama, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Purwakarta Haji Toto Purwanto Sandi SE menjelaskan perolehan suara Partai Demokrat Kabupaten Purwakarta tahun 2019 sebetulnya naik sebesar 45.000 suara, hanya perolehan kursi di DPRD Kabupaten Purwakarta hanya bertahan di tiga kursi saja.
“Karena pemilih banyak yang memilih partainya saja nama Calegnya tidak dicoblos sehingga suara partai lari ke propinsi dan pusat. Sementara untuk suara pribadi Caleg hanya mendapat 3 kursi saja,” jelas Haji Toto Purwanto Sandi SE kepada Demokratis.
Berdasarkan hal itu, untuk mempersiapkan hajat politik di tingkat daerah dan pusat atau nasional, pihaknya dengan jajaran pengurus DPC lain ingin terus meningkatkan perolehan suara Partai Demokrat di Kabupaten Purwakarta.
“Atas dasar itu sesuai dengan AD/ART partai dan juga arahan dari Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat hari ini saya laksanakan Musancam dan setelah ini selesai kita akan bentuk pengurus tingkat desa atau DPRT dan DPART dan membentuk sayap partai Demokrat seperti AMDI, dan yang lainnya yang sifatnya bisa menambah suara partai Demokrat di Kabupaten Purwakarta karena saya punya keyakinan masyarakat Purwakarta merasa rindu terhadap kebijakan Partai Demokrat saat partai ini berkuasa semua kebijakan dan program partai semuanya pro rakyat dari mulai Raskin, KUR, PKH, PNPM mandiri dan banyak lagi yang lainnya BBM bersubsidi dari premium dan solar semua memihak ke rakyat, sekarang coba terasa mungkin oleh teman-teman media juga. Nah atas dasar itu kita terus adakan pembenahan struktural partai sampai ke grassroot,” pungkas Haji Toto Purwanto Sandi SE Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Purwakarta yang juga anggota DPRD Provinsi Jawa Barat. (Iman Kartiman)