Tangerang, Demokratis
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Profesional Jaringan Mitra Kerja Negara (Projamin) menggelar acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 2 yang dilaksanakan di Graha Anjaya Parma BSD City Serpong, Tangerang, Minggu (6/2/2022). Kegiatan dirangkai dengan pelaksanaan Rapat Kerja Terbatas (Ratas) 3 dengan agenda pembahasan program kerja sebagai mitra pemerintah.
Kegiatan berjalan dengan sukses. Terlihat hadir Dewan Penasehat DPP Projamin Dato Dr MYR Agung Sidayu MBA, Dewan Pakar IT Donny Sinambela SE MM, Ketua Umum DPP Projamin Ambroncius IM Nababan MM, Sekretaris Jenderal Mohd MM Herman Sitompul SH MH, Bendahara Umum Novita Lestari SH MH, serta pengurus sayap seperti BALNAS, GMP, BIN, dan BCP.
Dalam arahannya, Ketua Umum DPP Projamin Ambroncius IM Nababan MM, mengimbau agar seluruh pengurus dan kader Projamin tetap solid dan berkomitmen menjalankan roda organisasi dengan baik dan benar. Sebagai jaringan mitra negara, kader Projamin berkewajiban mendukung program kerja pemerintahan Jokowi-Makruf Amin hingga tahun 2024.
“Untuk kemajuan Projamin kedepan, dalam waktu dekat kita akan meluncurkan program IT, sehingga seluruh kader Projamin dapat terkoneksi dalam satu komando,” ujar Ambroncius IM Nababan, di hadapan seluruh kader dan pengurus Projamin se-Indonesia.
Sementara itu, Dewan Penasehat DPP Projamin Dato Dr MYR Agung Sidayu MBA, memberikan wejangan dan motivasi kepada kader Projamin untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.
Pengusaha sukses dan petinggi Pesantren Al Zaytun Indramayu ini berjanji dalam waktu dekat akan mengundang kader Projamin untuk melihat dari dekat pembangunan pesantren dan masjid termegah di Asia Tenggara yang sudah memasuki tahap finishing.
“Di sana juga akan dibangun menara tower setinggi 201 meter. Ini merupakan tower tertinggi di Indonesia,” kata Agung Sidayu.
Kegiatan acara diakhiri dengan pemotongan kue Ultah dan nasi tumpeng. Doa dan harapan dikumandangkan agar Projamin selalu mendapat ridho dari Allah SWT, tetap kompak, solid, setia satu hati, satu jiwa dan satu komando. (MH)