Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Empat Kandidat Pilwu Desa Kedokanbunder Masuk Tahap Verifikasi

Indramayu, Demokratis

Empat kandidat yang akan bertarung pada pesta demokrasi pemilihan kuwu (Pilwu) di Desa Kedokanbunder, Kecamatan Kedokanbunder, saat ini telah memasuki tahap verifikasi.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Panitia Pilwu Desa Kedokanbunder Ria Karia melalui anggota panitia Pilwu Desa Kedokanbunder kepada Demokratis, Rabu (31/3/2021).

“Semua calon telah selesai dalam melakukan tahapan-tahapan yang ada. Dan saat ini tinggal memasuki tahapan verifikasi,” ujar Muhajir saat ditemui di ruang kerjanya.

Menurut Muhajir, seluruh tahapan yang diikuti oleh keempat calon kandidat saat ini sudah mencapai 95 persen serta berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.

“Adapun keempat nama calon yang masuk dalam bursa pemilihan dan lolos seleksi sebanyak empat kandidat, yakni: Takmid, Kasdi, Idi Waridi, dan terakhir adalah Waskim,” jelas Muhajir.

“Keempat calon tersebut masing-masing berasal dari desa setempat sesuai dengan administrasi kependudukan yang dimiliki,” sambungnya.

Sementara saat disinggung terkait nilai biaya pelaksanaan pesta demokrasi yang diselenggarakan setiap enam tahun sekali ini, Muhajir mengaku anggaran panitia pemilihan Kuwu yang telah disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu di Desa Kedokanbunder senilai Rp 324.039.700.

“Dari anggaran Rp 324.039.700 yang disediakan Pemerintah Kabupaten, saat ini panitia baru menerima sebanyak 40 persen dari total keseluruhan anggaran,” tutup Muhajir.

Di akhir pembicaraannya, Muhajir berharap pelaksaan demokrasi di Desa Kedokanbunder dapat berjalan dengan jujur dan bersih tanpa adanya black campaign maupun money politic sehingga masyarakat mendapatkan pemimpin yang benar-benar amanah dan mengutamakan kepentingan masyarakat. (RT)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles