Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Gelar Berbagai Kegiatan, Peringatan Hari Jadi SMPN 5 Purwakarta Ke-39 Berlangsung Semarak

Purwakarta, Demokratis

Peringatan hari jadi SMPN 5 Purwakarta ke-39 berlangsung semarak dengan digelarnya berbagai kegiatan di halaman sekolah, Senin (7/11/2022).

Untuk menyemarakkan peringatan hari jadi SMPN 5 Purwakarta ke-39 kali ini, pihak sekolah menyenggarakan sejumlah perlombaan dan kegiatan, seperti lomba kelas inspiratif, fesyen show baju adat daerah nusantara Bhinneka Tunggal Ika, dan juga penampilan pentas seni dari perwakilan siswa serta penutup adalah kegiatan belajar membuat makanan dan minuman sehat tanpa plastik dan styrofoam.

Kepala SMPN 5 Purwakarta, Hj. Neneng M. Fatimah, S.Pd, M.Pd saat ditemui Demokratis di ruang kerjanya mengatakan, meskipun saat ini masih dalam situasi pendemi Covid-19 tapi tidak sedikit pun mengurangi semangat anak didiknya untuk saling unjuk bakat pada peringatan hari jadi SMPN 5 Purwakarta ke-39 kali ini.

“Walaupun di masa pandemi ini anak-anak kita di SMPN 5 Purwakarta tetap semangat,” ujarnya.

Menurutnya, digelarnya perlombaan dan kegiatan ini adalah inovasi SMPN 5 Purwakarta untuk terus mengembangkan bakat dan minat siswa-siswi.

“Salah satunya dengan mengembangkan bakat dan minat siswa melalui lomba-lomba semacam ini,” ujarnya.

Hj. Neneng M. Fatimah juga mengaku bangga kepada peserta didiknya yang ikut memeriahkan dalam menyambut hari jadi SMPN 5 Purwakarta yang ke-39 ini. Hal ini dibuktikan dengan semangat mereka dalam mengikuti lomba yang mana hasil karyanya bisa dilihat dan dipakai sebagai kebanggaan SMPN 5 Putwakarta.

“Mudah-mudahan ke depannya, SMPN 5 Purwakarta ini bisa mengantarkan putra-putri yang hebat dan berkarakter,” pungkasnya. (A Wahyudin)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles