Jeneponto, Demokratis
Anggota DPR RI dari Komisi V Dapil 1 Sulawesi Selatan Fraksi Partai Golkar periode 2024-2029, Drs Hamka B Kady M.S meluangkan waktunya untuk mengadakan pertemuan sekaligus silaturahmi dengan para tim mulai dari koordinator dusun/lingkungan, koordinator kecamatan dan koordinator kabupaten di Jalan Boulevar Kota Makassar pada Sabtu (8/11/2025).
Pertemuan kali ini adalah yang pertama kali yang sekaligus ajang silaturahmi kepada seluruh tim se-Kabupaten Jeneponto setelah kembali memenangkan dan terpilih menjadi anggota DPR RI yang kedua kalinya untuk dapil 1 Sulawesi Selatan periode 2024-2029.

Dalam sambutannya, anggota DPR RI Hamka B Kady.M.S menjelaskan secara detail terkait dengan program bantuan yang akan terealisasi pada tahun 2026 melalui pokok-pokok pikiran beliau.
“Tahun depan Insha Allah Pasar Karisa kami sudah bisa memastikan 100% untuk bisa dikerja menjadi pasar modern yang mewah di Jeneponto karena saya sudah sisihkan anggarannya,” katanya.
“Kami bersama Bapak Bupati Jeneponto selalu memikirkan bagaimana agar Kabupaten Jeneponto keluar dari daerah termiskin dan kumuh,” lanjutnya.
Menurutnya, Insha Allah tahun depan Pasar Karisa akan segera dibangun ketika seluruh persyaratan telah rampung.
“Bukan hanya pasar Karisa yang kami ingin bangun tahun depan tetapi kami juga sudah berkordinasi dengan pihak Pompengan Jeneberan Sulawesi Selatan bagaimana waduk Karaloe ke depannya bisa beroperasi lebih normal sehingga dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat dengan baik,” tambahnya.

Lebih lanjut Hamka B Kady juga meminta kepada Bupati Jeneponto ketika ingin bertemu dan meminta bantuan terlebih dahulu sediakan perencanaannya.
“Kami akui kinerja Bupati Jeneponto setiap beliau ada di Jakarta selalu membangun komunikasi untuk bertemu secara langsung dengan saya, baik di ruang kerja saya maupun silaturahmi di rumah kediaman saya untuk membahas peningkatan kesejahteraan masyarakat Jeneponto,” jelasnya.
“Dengan keras bapak bupati sehingga bisa mendapatkan bantuan, maka itulah buktinya bahwa Bupati Jeneponto pandai menjeput bola,” pungkasnya. (Syarifuddin Awing)
