Raksasa otomotif Korea Selatan, Hyundai, akan segera meluncurkan mobil listrik IONIQ 5 di AS yang digadang-gadang akan mampu berjelajah hingga 300 mil atau sekitar 483 kilometer.
Di sebagian besar pasar, IONIQ 5 akan ditawarkan dengan pilihan paket baterai 58 kWh atau 72,6 kWh, meski demikian kapasitas baterai utama di AS sebenarnya akan ditingkatkan menjadi 77,4 kWh.
Tampaknya angka kisaran 300 mil akan digunakan untuk motor tunggal, model penggerak roda belakang dengan baterai 77,4 kWh ini.
Varian lain dari IONIQ 5 akan ditawarkan untuk pembeli AS, dan akan mencakup varian andalan yang sama dengan pasar luar negeri yang menampilkan dua motor listrik yang digabungkan untuk menghasilkan tenaga 302 hp dan torsi 446 lb-ft (605 Nm).
Mobil listrik ini juga memungkinkan untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dalam 5,2 detik, meskipun angka-angka ini dapat berubah sedikit karena peningkatan kapasitas paket baterai yang digunakan untuk spesifikasi di AS.
Bukan hanya gaya dan jangkauan yang dimiliki IONIQ 5, mobil listrik juga memiliki kemampuan pengisian daya 800 volt. Artinya, saat dicolokkan ke pengisi daya 350 kW, baterai mobil dapat diisi ulang dari 10 persen menjadi 80 persen hanya dalam 18 menit. (Rio/Dem)