Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Jokowi dan FIFA Kaji Ulang Pemangku Kepentingan Sepak Bola Indonesia

Jakarta, Demokratis

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden FIFA, Gianni Infantino, sepakat untuk mengkaji ulang pemangku kepentingan sepak bola di Indonesia.

Hal tersebut dikemukakan Presiden Jokowi dalam konferensi pers seusai pertemuan dengan Presiden FIFA di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/10/2022).

“Kami juga secara bersama-sama mengkaji ulang pemangku kepentingan dalam persepakbolaan Indonesia. Pemerintah bersama dengan FIFA ingin memastikan proses tranformasi sepak bola Indonesia berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan,” papar Presiden Jokowi lagi.

“Dengan demikian mari kita jadikan kesepakatan ini, sebagai momentum perbaikan sistem persepakbolaan Indonesia agar sepak bola Indonesia menjadi kebanggan nasional dan tampil lebih baik lagi di masa yang akan datang,” papar Jokowi.

Presiden Jokowi juga mengungkapkan, dia dan Presiden FIFA sepakat melakukan transformasi sepak bola Indonesia secara menyeluruh. Memastikan seluruh aspek pertandingan sesuai dengan standar keamanan pertandingan yang ditetapkan oleh FIFA.

“Baik penonton dan pemain harus terjamin keamanan dan keselamatannya. Untuk itu kita sepakat mengkaji kembali kelayakan stadion dan juga menerapkan teknologi untuk membantu mitigasi aneka potensi yang membahayakan penotnon maupun pemain,” papar Presiden Jokowi.

“Pemerintah bersama FIFA juga bersepakat untuk memastikan Piala Dunia U-20 FIFA di Indonesia dapat berjalan dengan baik,” ungkap Jokowi. (Djoni)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles