Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kadisdik Jabar Berkomitmen Optimalkan Vaksinasi Guru SLB

Bandung, Demokratis

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar) Dedi Supandi berkomitmen mengoptimalkan vaksinasi bagi para guru, tak terkecuali Guru Sekolah Luar Biasa (SLB) yang ada di Jabar.

Hal ini disampaikan Dedi Supandi saat mendampingi Gubernur Jabar Ridwan Kamil meninjau vaksinasi Covid-19 bagi penyandang disabilitas di Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (BRSPDSN) Wyataguna, Jalan Pajajaran No 50-52, Kota Bandung, Kamis (8/7/2021).

Vaksinasi tersebut diinisiasi oleh Dinas Kesehatan Jabar bekerja sama dengan Dinas Sosial Jabar dan berbagai pihak lainnya.

Tidak kurang dari 115 penyandang disabilitas telah mendaftar vaksinasi. Selain tenaga kesehatan, pada kegiatan tersebut dihadirkan pula penerjemah bahasa isyarat serta pendamping untuk memudahkan peserta vaksinasi.

Gubernur Jabar menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi penyandang disabilitas di 27 kabupaten/kota di Jabar nantinya akan menggunakan fasilitas yang disiapkan oleh Dinas Sosial dan Kementerian Sosial (Kemensos).

“Kita sudah mulai di tempat-tempat yang dikelola oleh Dinas Sosial kerja sama dengan Kemensos,” tutur Gubernur. (IS)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles