Jakarta, Demokratis
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku sudah menjelaskan perihal penggunaan fasilitas jet pribadi saat plesir ke Amerika Serikat bersama istrinya, Erina Gudono ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kaesang mengklaim dirinya menumpang pesawat milik temannya.
“Saya menyampaikan informasi mengenai perjalanan saya ke AS yang menumpang atau nebeng temen saya,” kata Kaesang kepada wartawan di gedung ACLC KPK, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (17/9/2024).
Kaesang juga menyebut sudah minta saran ke KPK soal tudingan dirinya menerima gratifikasi dari pihak lain. Sehingga, dia dengan inisiatifnya memilih mendatangi KPK.
Anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menyebut tak mendapatkan panggilan. “Kedatangan saya hari ini ke KPK adalah karena inisiatif pribadi sebagai warga negara yang baik,” tegasnya.
“Bukan karena panggilan atau undangan tertulis dari KPK walaupun saya bukan pejabat maupun penyelenggara negara,” sambung dia.
Adapun Kaesang hadir di gedung ACLC KPK pukul 10.30 WIB. Ia tampak mengenakan kemeja putih dan celana hitam panjang.
Anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu tampak didampingi sejumlah petinggi PSI. Salah satunya adalah Sekjen PSI Raja Juli Antoni.
Diberitakan sebelumnya, Kaesang Pangarep yang merupakan anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan istrinya, Erina Gudono jadi sorotan gara-gara naik pesawat jet pribadi ke Amerika Serikat. Menantu Jokowi tersebut juga mengunggah gaya hidup mewah seperti makan roti Rp400 ribu hingga beli stroller bayi seharga puluhan juta saat di AS. (Dasuki)